153 Anggota PPS Bintan Dilantik, Ervina:Semua Harus Siap

Ketua KPU Kabupaten Bintan, Ervina Sari bersama anggota dan tamu undangan memberi ucapan selamat kepada anggota PPS yang baru saja dilantik, Selasa (24/1). (Foto: Andri Dwi Sasmito/ Ulasan.co).

BINTAN – Sebanyak 153 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang tersebar se Bintan harus siap menyukseskan tahapan pemilu 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan, Ketua KPU Bintan Ervina Sari usai melantik PPS di Hotel Bhadra Resort, Selasa (24/1).

“Semua penyelenggara Pemilu harus dalam kondisi siap melaksanakan tahapan Pemilu 2024 mendatang,” tegas Ervina.

Ervina menyebutkan, setelah dilantik tahapan selanjutnya semua PPS akan melakukan bimbingan teknik (Bimtek) agar semakin beradaptasi dengan semua tahapan pemilu yang akan dilaksanakan.

Dalam kesempatan yang sama, komisioner KPU Haris Daulay menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya juga menyiapkan apel gelar pasukan dalam rangka syiar kepada masyarakat tentang tahapan Pemilu 2024.

“Dalam waktu dekat kita akan siapkan apel gelar, sebagai ajang konsolidasi untuk menepis isu penundaan Pemilu 2024,” kata dia.

baca juga : KPU Karimun Lantik 213 PPS, Utamakan Integritas Pemilu