TANJUNGPINANG – Sebanyak 263.355 penumpang tercatat melintas di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang selama tahun 2024.
Angka tersebut mengalami peningkatan hingga 14 persen dibandingkan tahun 2023 dengan jumlah 230.508 penumpang.
Menurut data Bandara RHF Tanjungpinang jumlah penumpang yang datang di tahun 2024 sebanyak 133.998 penumpang dan berangkat 129.356 penumpang. Sementara pada tahun 2023 penumpang datang tercatat 117.103 penumpang dan berangkat 113.405 penumpang.
Peningkatan itu dipicu momen tertentu seperti hari raya keagamaan libur anak sekolah dan adanya event-event di Pulau Bintan, seperti Bintan Mandiri Marathon serta yang lainnya.
Sementara untuk periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025 mengalami peningkatan juga sebesar tiga persen dibandingkan Nataru 2023-2024 dengan hari yang sama sajak H-7 sampai 1 Januari.
Kabid Pelayanan dan Keamanan Bandara RHF, Rudy mengatakan, terdapat 11.003 penumpang yang berangkat dan datang melalui Bandara RHF periode 18 Desember 2024 – 1 Januari 2025.
“Prediksi puncak arus balik penumpang pada 3 Januari (H+2 Tahun Baru) dengan pergerakan 770 penumpang yang datang dan berangkat melalui Bandara RHF” kata Rudy, Rabu 1 Januari 2024.
Untuk hari ini saja terdapat 640 penumpang yang tiba dan berangkat melalui bandara tersebut.
Baca juga: Jumlah Penumpang Bandara RHF Tanjungpinang Diprediksi Meningkat Periode Nataru 2024-2025
Sekretaris posko Nataru Bandara RHF Tanjungpinang, Al-Ghifari menambahkan, penumpang penerbangan dominan dari/ke Tanjungpinang berasal ke Jakarta melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
“Maskapai penerbangan yang beroperasi masih sama seperti di hari biasanya yaitu rute Jakarta dilayani maskapai Garuda Indonesia, Batik Air dan Citilink yang beroperasi setiap hari. Serta rute antarwilayah Kepulauan Riau yaitu Dabo Singkep, Tambelan dan Letung dilayani maskapai Susi Air pada hari Senin, Kamis dan Sabtu,” ujarnya mengakhiri wawancara. (*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News