38 Ribu Nelayan Kepri Dapat Jaminan Keselamatan Kerja Tahun 2023

Gubernur Kepri
Gubernur Kepri Ansar Ahmad. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTAN – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bakal memberikan jaminan keselamatan kerja pada tahun 2023 nanti.

Jaminan keselamatan kerja diberikan melalui kepesertaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

“Jumlahnya tak sedikit, sekitar 38.000 nelayan satu sampai lima GT (gross tonnage). Kita yang menjamin,” kata Gubernur Provinsi Kepri, H Ansar dalam sambutannya disaat menyerahkan bantuan alat pertanian dan nelayan Bintan di Toapaya Asri, Senin (26/12).

Ia tidak ingin para nelayan terjadi kecelakaan di laut. Biasa kalau terjadi kecelakaan kerja biasanya diberikan pertanggungjawabkan sampai kisaran Rp50 sampai Rp60 juta.

Baca juga: Pemprov Kepri Akan Bahas Revitalisasi Akau Potong Lembu Dengan Pemko Tanjungpinang

Kemudian anak para nelayan sampai dua orang disekolahkan hingga sarjana atau perguruan tinggi.

“Tapi, petani juga nanti Insya Allah, mudah-mudahan kalau bisa tahun 2024 kita berikan BPJS Ketenagakerjaan. Pemerintah nanti yang membayarnya,” sebut dia. (*)