KARIMUN – Pemerintah Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), mewisuda 80 santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ).
Prosesi wisuda itu adalah program pembinaan keagamaan bagi generasi muda, salah satunya melalui TPQ.
Wakil Bupati Karimun, Rocky Marciano Bawole mewisuda sebanyak 80 orang santri TPQ di Aula Villa Hasiva 76, Pantai Tanjung Ambat, Kelurahan Lubuk Puding, Kecamatan Buru.
Para santri yang mengikuti wisuda, merupakan santri TPQ se-Kecamatan Buru. Bukan hanya santri TPQ di Pulau Buru saja, tapi juga dari pulau-pulau lain di Kecamatan Buru.
Rocky mengatakan generasi yang beriman dan bertaqwa harus selalu ada di Kabupaten Karimun. Hal itu sejalan dengan julukan Kabupaten Karimun yaitu Bumi Berazam.
“Setiap tahun harus ada generasi baru yang cinta Al-Quran,” kata Rocky, Senin 12 Mei 2025.
Rocky mengapresiasi semua pihak yang telah menjalankan program keagamaan di Kecamatan Buru sehingga pelaksanaan proses wisuda para santri TPQ berjalan dengan lancar dan baik.
“Alhamdulillah seluruh TPQ yang ada di Kecamatan Buru diwisuda,” ungkap Rocky.
Adapun tema dalam wisuda tersebut, dengan mewujudkan generasi yang akhlāqul-karīmah, dan cinta al-quran, di bumi Berazam Kabupaten Karimun, yang berlandaskan Iman dan Taqwa.