Ratusan Atlet Ikuti Kejuaraan Karate Forki Karimun

Karate
Para karateka muda mengikuti kejuaraan karate se- Kabupaten Karimun. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Bupati Karimun, Aunur Rafiq, membuka secara resmi kejuaraan Karate se-Kabupaten Karimun, Sabtu 20 Juli 2024. Kejuaraan ini diikuti ratusan atlet yang siap bertanding.

Kejuaraan yang digelar oleh Federasi Olahraga Karate do-Indonesia (Forki) Kabupaten Karimun dilaksanakan di Gedung Nilam Sari, komplek perkantoran Pemkab Karimun.

Ratusan karateka berbagai usia bertanding dalam kejuaraan itu. Para atlet berlaga di sejumlah kelas.

Rafiq mengapresiasi Forki Kabupaten Karimun yang terus aktif untuk mencari bibit atlet karate unggul.

“Dengan kegiatan ini bisa menjaring bakat anak-anak kita dalam bidang olahraga karate,” katanya.

Diakui Rafiq, banyak atlet karate Kabupaten Karimun yang mengharumkan nama daerah, hingga ke tingkat internasional.

“Ini membuat Kabupaten Karimun cukup disegani untuk di Kepri. Mudah-mudahan bisa terus berlanjut,” ujarnya.

Sementara itu,  Ketua Forki Kabupaten Karimun, Sri Rezeki, menyebutkan jumlah atlet yang mengikuti kejuaraan sekitar 200 orang.

Baca juga: Arti Warna Sabuk dalam Beladiri Karate

Sri mengatakan, kejuaraan tersebut merupakan wadah untuk menjaring atlet karate Karimun. Mereka selanjutnya bisa diutus untuk mengikuti kompetisi-kompetisi tingkat yang lebih tinggi.

“Event ini wadah bagi mereka untuk mengaktualisasikan dirinya, karena dari sini nanti kita akan seleksi. Bagi yang punya potensi dan prestasi kita bina lagi untuk dikirim ke tingkat provinsi maupun nasional,” kata Sri.

Lanjut, kata Sri, cabor karate Karimun cukup banyak memberikan sumbangsih di berbagai kejuaraan.

“Untuk tingkat provinsi saja kami pernah sumbang tujuh emas, lalu di level nasional juga ada sekitar delapan emas. Pertandingan lain juga cukup banyak,” ungkapnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News