9 Parpol Siap Menangkan Lis-Raja Ariza di Pilkada Tanjungpinang 2024

Lis-Raja Ariza
Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah dan Raja Ariza foto bersama dengan 9 pengurus parpol saat deklarasi. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

TANJUNGPINANG – Sebanyak sembilan partai politik (parpol) siap memenangkan pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah dan Raja Ariza di Pilkada Tanjungpinang 2024.

Kesembilan parpol pendukung Lis-Raja terdiri dari PDIP, Golkar, Gerindra, PKB, Hanura, PPP, Gelora, Perindo, dan Ummat.

“Kami siap mendukung dan memenangkan Pak Lis Darmansyah dan Pak Raja Ariza menjadi Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang 2024-2029,” kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Tanjungpinang, Yuniarni Pustoko Weni saat deklarasi Lis- Raja Ariza di Hotel Aston Tanjungpinang, Kamis 29 Agustus 2024.

Kesiapan itu langsung disambut lantunan takbir dari massa pendukung hingga simpatisan saat menghadiri deklarasi. “Allah Hu Akbar,” suara takbir yang keluar dari massa pendukung.

Tepuk tepung tawar menandai acara deklarasi paslon Lis-Raja Ariza.

Ketua DPW PDI-P Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Soerya Respationo hingga tokoh masyarakat melakukan tradisi Melayu tersebut dan dihiburi dengan berbagai pertunjukan.

Soerya berharap kepada paslon Lis-Raja Ariza dalam tiga bulan ke depan untuk semenngat berjuang, jika perlu tidak tidur menjelang Pilkada Tanjungpinang 2024. Lis dan Raja diharapkan terus turun ke masyarakat, dan belanja masalah untuk mengetahui permasalahan dan aspirasi masyarakat.

“Tentu kerja keras nanti diiringi dengan doa. Kerja keras tanpa doa akan sia-sia,” ucap dia.

Baca juga: Ribuan Massa Pendukung Hadiri Deklarasi Paslon Lis-Raja Maju Pilkada 2024 Tanjungpinang

Ia juga yakin dengan animo seperti ini, Lis-Raja akan menang dan menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang nanti.

“Jika dapat amanah, jangan sesekali tidak tepati janji. Ini awal kegagalan. Jika amanah ditepati, maka disenangi masyarakat,” katanya.(*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News