Agung Toyota Tanjungpinang Hadirkan All New Veloz, Punya 4 Fitur Canggih

Agung Toyota Tanjungpinang Hadirkan All New Veloz, Punya 4 Fitur Canggih
Agung Toyota Tanjungpinang Hadirkan All New Veloz, Punya 4 Fitur Canggih. Foto: Andri Dwi Sasmito

Tanjungpinang – PT Agung Toyota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) menghadirkan produk teranyar Toyota All New Veloz dengan tiga pilihan tipe yakni Veloz M/T, Veloz Q CVT, dan Veloz Q CVT TSS (Toyota Safety Sense).

Branch Manager Agung Toyota Tanjungpinang, Gullit Ngantung mengatakan, mobil Toyota All New Veloz berubah total dari Veloz generasi sebelumnya. Perubahan yang didapat di mobil Toyota All New Veloz, mulai dari bodi mobil hingga fitur kecanggihan lainnya.

Saat ini, mobil Toyota All New Veloz dibekali 1.500 cc yang sebelumnya hanya 1.300 cc.

“Artinya, performennya semakin lebih baik. Namun, tetap lebih irit penggunaan bahan bakar,” kata Gullit Ngantung di dealernya di Jalan Daeng Celak, Kilometer 8, Kota Tanjungpinang, , Sabtu (13/11).

Baca juga: All New Avanza Resmi Mengaspal, Harga Mulai Rp206,2 Juta

Tak hanya itu, Gullit Ngantung menyebutkan, penggerak mobil Toyota All New Veloz menggunakan roda depan. Sedangkan generasi sebelumnya memiliki penggerak menggunakan roda belakang.

Artinya, lanjutnya, menambah stabilitas berkendara dan kenyamanan berkendara, sehingga pengemudi mendapatkan kenyamanan dan keamanan.

Marketing sedang memperhatikan fitur terbaru didalam mobil Toyota All New Avanza Veloz di Diler resmi mobil Toyota Tanjungpinang berada di Jalan Daeng Celak, Km 8 Tanjungpinang. Foto: Andri Dwi Sasmito

Selain itu, All New Veloz juga dilengkapi dengan New All Round View Camera (Q CVT & Q CVT TSS) untuk lebih membantu manuver pengguna dengan memantau secara jelas situasi di sekitar All New Veloz.

Selanjutnya, terdapat fitur rear crossing traffic alert yang memberikan notifikasi jika ada potensi tabrakan saat mobil mundur. Kemudian fitur Blind Spot Monitoring yang memberikan sinyal melalui grafik di kaca spion sebagai peringatan ketika ada mobil lain yang bergerak di area blind spot All New Veloz.

Baca juga: Xpander Hingga Avanza Baru Buat Pasar Semakin Kompetitif

Pertama di kelasnya, All New Veloz dilengkapi fitur keselamatan aktif yang mengandalkan sensor dan radar, yakni Toyota Safety Sense (TSS) (Q CVT TSS). TSS pada All New Veloz terdiri dari empat fitur keselamatan.

Fitur pertama adalah Pre-Collision Warning and Pre-Collision Braking yang mengandalkan sistem radar yang dirancang untuk membantu mengurangi risiko tabrakan dengan kendaraan lain di depan dengan memberikan daya pengereman, bahkan hingga berhenti darurat jika diperlukan.

Lalu, ada fitur pedal Missoperation Control yang mengurangi potensi kecelakaan akibat salah menginjak pedal gas, dengan menyetel alarm peringatan, menerapkan pengereman, dan membatasi distribusi tenaga agar mobil melambat.

Fitur ketiga, adalah lane departure warning and lane departure prevention yang membantu mencegah mobil berpindah jalur secara tidak sengaja di jalan, dengan memberikan suara alarm saat mobil bergerak menyamping di jalan lurus.

Baca juga: Daftar Mobil Baru yang Bakal Hadir di Akhir 2021

Dan, yang terakhir namun tidak kalah penting adalah front departure alert yang memberikan peringatan yang dapat didengar ketika mobil di depan tiba-tiba bergerak mendekat saat sedang mengantri di tengah kemacetan.

Untuk memiliki mobil Toyota All New Veloz cukup dengan uang muka sekitar 20 persen hingga 30 persen, atau sekitar Rp40 jutaan dari harga sekitar Rp210 juta sampai dengan Rp295 juta. Karena tipe yang menentukan harga mobil Toyota All New Veloz.

“Cicilan Rp5 jutaan per bulan. Sehingga memberikan kemudahan bagi calon pembeli yang ingin memiliki Toyota Veloz terbaru,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *