IndexU-TV

AS Panik Satu Jet Tempur Canggihnya F-35 Hilang, Gegara Autopilot

Pesawat tempur canggih F-35B STOVL Lockheed Martin yang diopersikan USMC. (Foto:Lokcheed Martin)

JAKARTA – Amerika Serikat dilaporkan tengah panik atas kehilangan satu jet tempur siluman paling canggih buatannya, F-35, hilang saat latihan di langit dekat Charleston, South Carolina sejak, Ahad (17/9).

Karena panik, Pentagon pun meminta publik untuk ikut membantu pencarian di mana keberadaan jet tempur F-35 yang harganya paling mahal itu.

Beberapa saat sebelum dinyatakan hilang, pilot sempat melaporkan kepada otoritas mengalami sejumlah masalah pada F-35 tersebut yang sedang diterbangkannya.

Kemudian sang pilot memutuskan keluar dari jet tempur F-35 yang mengalami trouble tersebut, dengan menggunakan kursi lontar otomatis.

Namun, sang pilot ternyata mengaktifkan mode auto pilot. Setelah pilot terlontar ke luar, auto pilot masih berfungsi dan pesawat masih dalam keadaan terbang. Kini jet tempur itu belum diketahui keberadaannya.

Baca juga: Bharat Beli Lagi 12 Jet Tempur Sukhoi Su-30MKI
Pesawat tempur F-35 bikinan AS ketika landing vertikal. (Foto:Lockheed Martin)

Kondisi pilot sendiri selamat, dan langsung dibawa ke pangkalan Charleston, demikian pernyataan pihak markas gabungan Charleston dalam akun Facebook, seperti dikutip dari CNN.
Posisi terakhir jet tempur itu berada di dekat Danau Moultrie dan Danau Marion, di wilayah utara kota Charleston.

Kemudian pihak pangkalan-pangkalan gabungan di Charleston pun, kini meminta bantuan kepada publik untuk ikut mencari keberadaan F-35 yang hilang.

“Publik diminta bekerja sama dengan otoritas militer dan sipil di tengah upaya (pencarian) terus dilakukan,” demikian pernyataan dari pangkalan gabungan Charleston, seperti dikutip dari CNN.

Sementara jet tempur siluman F-35 yang kini hilang tersebut, merupakan bagian dari unit latihan tempur Marinir Skadron 501.

Unit itu fokus pada pelatihan para pilot, untuk memenuhi syarat pelatihan sesuai standar pertempuran udara.

Exit mobile version