AS Roma Amankan Tiket ke Liga Europa Musim Depan

Penyerang AS Roma Tammy Abraham
Arsip-Penyerang AS Roma Tammy Abraham merayakan golnya ke gawang Salernitana dalam lanjutan Liga Italia di Stadion Arechi, Salerno, Italia, Minggu (29/8/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/Ciro de Luca).

ITALIAAS Roma berhasil mengamankan tiket ke Liga Europa musim depan setelah menang 3-0 atas Torino di Olimpico Grande Torino pada Sabtu dini hari WIB.

Roma memastikan minimal finis keenam dengan torehan 63 poin tidak akan lagi dikejar oleh Fiorentina. Torino sendiri mengunci posisi 11 dengan 50 poin.

Tammy Abraham memborong dua gol di pertandingan ini, sedangkan sisanya dicetak oleh Lorenzo Pellegrini, demikian catatan laman resmi Serie A.

Tim tuan rumah memulai pertandingan dengan banyak menguasai bola. Beberapa kali Torino mengancam ke gawang Roma. Namun, upaya mereka kerap menemui kegagalan.

Sebaliknya, usaha Roma bisa membuahkan hasil pada menit ke-33. Tammy Abraham, mencatatkan namanya di papan skor setelah berhasil menjebol gawang Etrit Berisha dengan tembakan dari tengah kotak penalti. Lorenzo Pellegrini memberikan assist untuk gol tersebut. Skor 1-0 untuk Roma.

Roma mendapatkan penalti pada menit ke-42 setelah Berisha melanggar Abraham di kotak terlarang Torino. Abraham mengambil tendangan tersebut dan berhasil mencetak gol kedua untuk mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Unggul dua gol di babak pertama tidak membuat Roma jadi mengendurkan serangan. Sayang, mereka harus puas dengan keunggulan 2-0 yang bertahan hingga jeda.

Baca juga: Pesan untuk Mourinho: Bawa Roma Raih Trofi!