BAKK UMRAH Adakan Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiswa Tingkat pra-Dasar

Tanjungpinang (Ulasan.co) – Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) melalui Biro Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama (BAKK) mengadakan Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiswa Tingkat pra-Dasar (LKMM-TD) pada Rabu (31/7) sampai Kamis (1/8) kemarin.

Berangkat dari amanah Ditjen Belmawa, Biro Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama (BAKK) UMRAH mengadakan Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiswa Tingkat pra-Dasar (LKMM-TD) di Ruang Serbaguna Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH).

Kegiatan tersebut diadakan bukan tanpa alasan. Mengingat pentingnya peran mahasiswa sebagai agen of change, mahasiswa haruslah memiliki karakter yang unggul, inovatif, kreatif, dan pantang menyerahnya. Hal tersebut disampaikan Ary Satya Dharma M.Si. Selaku kepala BAKK UMRAH kepada awak media. “Selaku agen perubahan, mahasiswa yang memiliki peran yang vital dalam masyarakat haruslah memiliki karakter yang unggul, inovatif, kreatif, dan pantang menyerah dan inilah yang harus dibekali kepada mahasiswa,” ujarnya saat itu.

Kegiatan tersebut recara resmi dibuka oleh Prof.Dr.rer.nat Rayandra Asyhar, M.Si selaku Wakil Rektor 1 Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) pada Rabu(31/7).

Selain itu, Ary Satya Darma juga sempat mengatakan bahwa ada kemungkinan kegiatan ini akan berkelanjutan. “Mendengar komitmen dari pak Wakil Rektor I kita yang mengamanatkan BAKK untuk mengadakan kegiatan tersebut secara berkelanjutan dan dilanjutkan ke tingkat berikutnya,” ujarnya lagi.

Pada kegiatan yang berlangsung selama dua hari itu, kepala BAKK UMRAH tersebut mengundang seluruh Universitas dan Sekolah Tinggi di Tanjungpinang dan sekitarnya, hanya saja ada beberapa yang tidak hadir pada kegiatan tersebut.

Selama dua hari berjalan, kepala BAKK UMRAH menghadirkan empat orang narasumber dengan materi yang berbeda-beda. Dimulai dari Prof.Dr.rer.nat Rayandra Asyhar, M.Si (Wakil rektor I UMRAH), Agus Sutikno, SP, M.Si (Wakil Rektor II UMRAH), Ary Satya Dharma M.Si. (Kepala BAKK UMRAH), dan di tutup dengan materi seorang entrepreneur.

Sebagai penutup, Ary Satya Darma juga menyampaikan harapan kepada seluruh mahasiswa yang mengikuti kegiatan LKMM-TD tersebut dapat menyerap dan mengaplikasikan ilmu yang didapat selama dua hari mengikuti latihan.