BMKG Prediksi Wilayah Natuna Diguyur Hujan Sepekan ke Depan

BMKG Prediksi Wilayah Natuna Sepekan ke Depan Diguyur Hujan
Ilustrasi, hujan turun (Foto: Muhamad Nurman)

NATUNA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Ranai memprakirakan wilayah Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau akan diguyur hujan selama sepekan ke depan.

Hujan yang akan menggyur dengan intensitas ringan hingga sedang pada siang dan sore hari.

Prakirawan BMKG Ranai, Reza A.F Denryanto mengatakan, pada umumnya seminggu kedepan mulai 14-21 April 2022 wilayah Natuna berpotensi mengalami hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

“Pada siang hingga sore hari,” tulis Reza melalui Whatsapp resmi BMKG Ranai. Kamis (14/03).

Ia menjelaskan, penyebab terjadinya hujan dikarenakan pergerakan awan secara vertikal di dalam atmosfer yang cenderung tinggi.

“Pertumbuhan awan-awan konvektif (awan Cumulonimbus) lebih intens terjadi pada siang hingga sore hari,” jelasnya.

Baca juga: BMKG Peringatkan Waspada Gelombang Tinggi 6 Meter di Laut Natuna Utara

Ia mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap pertumbuhan awan gelap dan tebal yang menjulang tinggi yang berpotensi terjadinya guntur disertai petir, hujan lebat, angin kencang yang disertai gelombang tinggi secara tiba-tiba.

“Tetap waspada terhadap cuaca ekstrem,” pungkasnya. (*)