IndexU-TV

Car Free Day, Warga Karimun Padati Coastal Area untuk Berolahraga

Warga Karimun saat berolahraga di kawasan Coastal Area, Ahad (21/8). (Foto:Febryan Sanada/Ulasan.co)

KARIMUN – Untuk pertama kalinya Car Free Day (CFD) diberlakukan di Coastal Area, Tanjungbalai Karimun, Kepulauan Riau, dan menjadikan kawasan itu ramai dipadati masyarakat untuk berolahraga, Ahad (21/8).

Pantauan Ulasan.co di lapangan, warga sangat antusias melaksanakan beroahraga mulai dari bersepeda, jogging, dan bersantai bersama keluarganya.

Berdasarkan informasi, CFD tersebut diresmikan pada (14/8) saat pelaksanaan Jelajah Wisata Karimun. Kegiatan ini dimaksudkan untuk menghidupkan kembali Coastal Area yang sempat sepi, serta mengajak masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat.

Ayu, salah satu warga Tebing yang sedang jogging mengatakan, ia sangat senang dengan agenda tersebut. Menurutnya dengan agenda ini, masyarakat akan lebih terarah untuk menerapkan pola hidup sehat.

“Iya mas, saya senang tentunya. Saya bisa menikmati hari libur dengan berolahraga, tentunya ini akan sangat baik untuk warga Karimun,” kata Ayu kepada Ulasan.co.

Baca juga: Dispar dan ISSI Karimun Gelar Wisata Jelajah Pulau dan Kuliner Nusantara

Ia menyebutkan, kagiatan ini juga sangat berpengaruh untuk lalu lintas Coastal Area yang sering tidak beraturan. Dengan CFD, warga akan lebih leluasa untuk berolahraga dan melakukan aktivitas lainnya.

“Iya dengan CFD ini kan tidak ada kendaraan yang melintas, dan tidak ada parkir sembarang, Jadi warga bisa puas menikmati waktu liburnya tanpa ada gangguan apapun,” sebutnya.

Berbagai kegiatan dilakukan warga Karimun, ada juga sekolah yang menggunakan kegiatan CFD untuk berlatih Drum Bandnya di area tersebut, tampak pula warga yang bersepeda santai dengan keluarganya.

Hardian, salah seorang guru yang sedang melatih tim Drum Bandnya mengatakan, siswa-siswa dari timnya yang mengajak latihan di Coastal Area, karena memang mereka sering mengalami kesulitan mencari lokasi untuk latihan.

“Anak-anak ini yang ngajak awalnya. Memang agak kesulitan untuk mencsari tempat untuk latihan. Tapi dengan adanya CFD ana-anak bisa merasakan suasana baru,” ujar Hardian.

Exit mobile version