Coklit Data Pemilih di Kepri untuk Pilkada 2024 Capai 53 Persen

Anggota KPU Provinsi Kepri, Priyo Handoko. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Pelaksanaan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih di Kepulauan Riau (Kepri) untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 sudah mencapai 53,3 persen.

“Pencapaian coklit 53,3 persen artinya sudah lebih dari separuh,” kata Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri, Priyo Handoko di Kota Tanjungpinang, Sabtu 06 Juli 2024.

Pencapaian tersebut, kata Priyo, ini menandai petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) bekerja dengan penuh semangat. Ditambah lagi, respon masyarakat terhadap petugas pantarlih untuk coklit sangat baik.

Sehingga kedatangan pantarlih disambut dengan baik oleh masyarakat. Sebab, masyarakat mau memberikan dokumen yang dibutuhkan pantarlih saat coklit.

Memang, lanjut dia, ada tantangan yang dihadapi pantarlih saat coklit di kondisi cuaca tidak menentu. Karena di beberapa daerah jalan licin pasca hujan turun hingga gelombang tinggi.

“Mereka ada sampai jatuh akibat jalan licin, karena mereka buat video dalam perjalanan di lapangan saat coklit,” terang dia.

Meski seperti itu, diimbaunya, para Pantarlih tetap mengutamakan hingga mengedepankan keselamatan saat coklit.

“Mudah-mudahan, target kami untuk menyelesaikan coklit dalam 20 hari bisa tercapai,” harap dia.