Daftar PPDB Online, SMA di Tanjungpinang Juga Melayani Daftar Langsung

PPDB di Sekolah SMA Negeri 5 Tanjungpinang
Suasana pembukaan pendaftaran PPDB di SMA Negeri 5 Tanjungpinang, Kepri, Sabtu (18/06) tahun 2022 lalu. (Foto:Ardiansyah Putra/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA di Tanjungpinang, Kepulauan Riau dibuka hari ini secara online, Sabtu (18/06).

Namun pihak sekolah juga melayani pendaftaran secara offline, bagi calon siswa yang menemui kendala saat mendaftar secara online.

Bahkan ada beberapa calon siswa baru terlihat mendatangi salah satu sekolah SMA untuk mendaftarkan diri karena bingung menggunakan dengan sistem online.

Pembukaan PPDB tanggal 18 sampai tanggal 25 Juni, dibuka untuk jalur Afirmasi, prestasi dan perpindahan orang tua.

Darman Huri, Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Kota Tanjungpinang mengatakan, PPDB masih ada kendala yakni peserta sulit untuk meng upload berkas.

“Tapi sampai saat ini masih belum ada kendala yang berat sih. Cuman masih ada siswa yang sulit meng-upload berkas,” kata Darman Huri, saat ditemui di SMA Negeri 5, Sabtu (18/06).

Ia menyampaikan, saat ini tim PPDB sudah bersiap untuk menyiapkan tim IT dan staff dibawah Wakil Kepala Kesiswaan.

Sementara itu, Desnita yang mendaftar melalui jalur afirmasi mengatakan, dirinya merupakan lulusan MTS dan tinggal di Tanjung Siambang.

Ia mengaku, mengalami kesulitan saat mendaftarkan dirinya secara online untuk meng-upload berkasnya.

“Iya susah upload-nya, makanya datang ke sekolah buat daftar,” kata Desnita yang mendaftar dengan ditemani ayahnya.

Baca juga: Keren, Siswa SMAN 5 Tanjungpinang Sulap Limbah Plastik Menjadi Kursi