Dispar Kepri Prediksi Wisman Singapura Masuk Dalam Bulan Ini

Buralimar
Kepala Dinas Pariwisata Kepulauan Riau (Kadispar Kepri) Buralimar (Foto: Ardiansyah Putra)

Tanjungpinang – Kepala Dinas Pariwisata Kepualauan Riau (Kadipar Kepri), Buralimar memprediksi wisatawan mancanegera (Wisman) asal Singapura akan masuk ke Nongsa, Batam dan Lagoi, Bintan dalam bulan Februari ini.

“Mudah-mudahan bulan ini ada yang masuk ke Kepri. Baik ke Nongsa maupun ke Lagoi,” kata Buralimar di Tanjungpinang, Ahad (13/02).

Meskipun saat ini kasus COVID-19 sedang meningkat di Kepri, kata Buralimar, tidak terlalu berpengaruh bagi wisman untuk berkenjung ke Kepri.

Baca juga: Dispar Kepri Siapkan 239 Event Pariwisata Tahun 2022

Baca juga: Kadispar Kepri Harap Transportasi Laut Bintan-Singapura Dibuka

Ia menegaskan, di tengah situasi naiknya kasus COVID-19 dan Omicron, Dispar tetap meningkatkan skema Travel Bubble melalui jalur penerbangan.

“Saya kira tidak begitu berpengaruh karena tingkat kesembuhannya tinggi, sedangkan kematian (akibat COVID-19) rendah,” ujarnya. (*)