DP3 Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Hewan Ternak dan Peliharaan

DP3 Layani Pemeriksaan Kesehatan Hewan Gratis di Gerai Pangan
Seorang peternak sapi dan kambing ketika memberikan pakan untuk ternaknya.(Foto:Andri.

Tanjungpinang – Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan (DP3) Pemerintah Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) layani pemeriksaan kesehatan gratis untuk hewan.

Pelayanan itu rencananya dilakukan di Gerai Pangan Tanjungpinang berada di Jalan Hang Lekir, Sabtu (11/12) yang bertepatan dengan peringatan HUT ke-2 Gerai Pangan.

Pemeriksaan kesehatan hewan secara gratis, berlaku untuk semua jenis hewan peliharaan dan hewan ternak.

Kepala Bidang (Kabid) Peternakan Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner DP3 Kota Tanjungpinang, Wan Tin Diarni mengatakan, pelayanan pemeriksaan hewan gratis dibuka mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB.

Baik itu hewan peliharaan jenis kucing, anjing, kelinci dan jenis hewan pemeliharaan lainnya serta hewan ternak jenis sapi maupun kambing.

“Ada dua dokter hewan kita yang akan periksa kesehatan hewan itu,” ucap Wan Tin Diarni.

Baca juga:   Kejati Periksa Tujuh Saksi Terkait Dugaan Korupsi TPP ASN Pemko Tanjungpinang

Selama pemeriksaan kesehatan hewan gratis, lanjut dia, pihaknya menyediakan vitamin dan obat cacing buat hewan peliharaan maupun hewan ternak.

“Nanti, tergantung kebutuhan untuk hewan itu. Datang saja, dokter hewan kita yang langsung periksa kesehatan hewan,” sebut Wan Tin Diarni.

Seorang peternak Sapi, Saparilis menyambut baik dengan diadakan pemeriksaan kesehatan hewan gratis yang akan dilakukan oleh pemerintah.

“Kita senang sekali, ada perhatian dari pemerintah untuk para peternak di Tanjungpinang,” ucap Saparilis.

Kedepan, diharapkannya pemerintah bisa membantu bibit ke para peternak di Tanjungpinang.

“Kita harapkan ke depannya gitu,” harapnya.

Terpisah, Budi Prasetio, Ketua Peternak Sapi Maju Jaya Bersama mengatakan, pemeriksaan kesehatan hewan sangat bagus sekali.

Karena kesehatan hewan perlu diperhatikan oleh pihak terkait, seperti DP3 Kota Tanjungpinang.

Pasalnya, DP3 Kota Tanjungpinang yang memiliki dokter hewan.

“Kita harapkan pemeriksaan kesehatan hewan perlu dila

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *