Gaes! Ini Loh Buah Segar yang Tinggi Vitamin B

Foto: iStock

Jakarta – Kebanyakan orang menganggap vitamin B yang berfungsi untuk menjaga kesehatan hanya bisa diperoleh dari sumber protein hewani seperti daging sapi dan ayam. Padahal banyak juga buah yang tinggi vitamin B.

Dilansir dari HealthLine (19/8) secara umum ada delapan jenis vitamin B yang kemudian dikenal dengan sebutan vitamin B kompleks. Vitamin B bisa didapatkan dengan mengonsumsi aneka buah, seperti pisang dan alpukat.

Delapan jenis vitamin B ini adalah tiamin (B1), riboflavin (B2), niasin (B3), asam pantotenat (B5), piridoksin (B6), biotin (B7), folat (B9) dan cobalamin (B12).

Masing-masing vitamin ini memiliki fungsi berbeda namun umumnya seluruh vitamin B membantu tubuh menghasilkan energi dan berperan penting dalam pembentukan sel.

Baca juga: 4 Resep Minuman Penambah Antioksidan ala Nabi Muhammad

Selain vitamin B12, tubuh tidak dapat menyimpan vitamin B untuk waktu yang lama, jadi kamu harus mengasup kembali secara teratur melalui makanan. Banyak makanan sumber vitamin B, termasuk beberapa jenis buah segar.

Berikut beberapa buah yang menjadi sumber vitamin B:

  1. Pisang

Selain vitamin C dan pottasium, pisang juga kaya akan kandungan vitamin B. Dalam setiap 100 gram buah pisang mengandung 0,433 mg vitamin B6, 0,3 mg vitamin B5, 24 mikrogram vitamin B9 (asam folat), dan 0,08 vitamin B2.

Banyaknya kandungan vitamin B pada pisang menjadikan buah bertekstur lembut ini termasuk sumber vitamin B. Rutin mengonsumsi pisang juga membantu menjaga kesehatan.

Asupan vitamin B yang cukup, membuat tubuh bisa menghasilkan energi, menjaga kesehatan sistem pencernaan, menjaga fungsi otak, dan membantu produksi sel darah merah. Pisang sebaiknya dimakan langsung dan pastikan memilih pisang segar yang sudah matang.

  1. Alpukat

Alpukat mengandung vitamin B5 yang berlimpah. Dalam setiap 100 gram buah alpukat, terkandung sekitar 1,39 mg vitamin B5. Tak hanya vitamin B5, alpukat juga mengandung 0,5 mg vitamin B6, 0,1 mg vitamin B1, dan 0,2 mg vitamin B2.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *