Gregoria Mariska Lolos 8 Besar Bulu Tangkis Japan Open 2022, Jonatan Kalah

Jonatan Christie_
Jonatan Christie saat menghadapi Kenta Nishimoto beberapa waktu lalu. (Foto:Instagram/badmintonphoto)

JAKARTA – Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tanjung lolos ke perempat final besar di Japan Open 2022, Kamis (1/9).

Tunggal putra unggulan Jonatan Christie gagal melaju ke perempat final usai dikalahkan wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Gregoria Mariska menang atas wakil Taiwan, Pai Yu Po lewat tiga gim dengan skor kemenangan 21-9, 18-21, dan 21-9.

Melalui tayangan langsung Spotv, Gregoria bermain santai saat menghadapi Pai Yu Po hingga menang mudah di babak pertama 21-9.

Memasuki babak kedua, Pai Yu Po bangkit dengan menekan Gregoria. Tekanan itu menggiring Gregoria melakukan banyak kesalahan.

Pada akhirnya, Pai Yu Po mampu unggul di babak kedua atas Gregoria 18-21 walau saling mengejar poin.

Skor pun imbang 1-1, dan Gregoria bangkit dengan performa terbaiknya di babak ketiga. Babak penetuan ini Pai Yu Po sedikit kewalahan, menghadapi tekanan Gregoria.

Hingga, Pai Yu Pos harus tertinggal poin yang jauh dar Gregoria yang akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor 21-9.

Sementara, Jonatan Christie pada babak pertama tampil cemerlang dengan terus menekan Kenta Nishimoto. Jonatan pun menang 21-15.

Lanjut ke babak kedua, Kenta bangkit menekan Jonatan yang terlihat kewalahan menghadapi tekanan dan membuat banyak kesalahan.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, harus mengakui keunggulan Kenta Nishimoto di babak kedua.

Namun, pada babak penentuan Jojo dan Kenta saling kejar-mengejar poin. Hanya saja, Jojo juga beberapa kali melakukan yang menguntungkan Kenta untuk memperoleh poin.

Namun Jojo mampu merapatkan poin pada interval gim ketiga dengan skor 11-10. Setelah interval, Jojo masih unggul dari Kenta 13-11.

Hingga kemudian, kedudukan poin pun berbalik menjadi 14-15 untuk Nishimoto.

Tak tinggal diam, Jojo mampu kembali menyamakan kedudukan menjadi 15-15. Skor imbang pun terjadi di poin-poin akhir 16-16, 17-17, 18-18.

Setelah itu Jojo tertinggal 18-20, dan kalah 21-18 dari Nishimoto. Jonatan pun tersingkir di babak 16 besar Japan Open 2022 usai kalah 21-15, 13-21, dan 18-21.