IndexU-TV

Ini Tips Terhindar dari Serangan Malware dan Phishing

Ilustrasi kejatahan siber melalui aplikasi ponsel Android. (Foto:Doc/Getty Images)

Hai sahabat Ulasan. Pernah dengar serangan Malware (Malicious Software) dan Phishing.

Keduanya merupakan kejahatan yang dapat mencuri data dan membobol rekening, serta rahasia pribadi Anda.

Kali ini ulasan.co, mengulas apa saja tips untuk terhindar dari serangan Malware dan Phising. Melansir dari sikapuangmu.ojk.go.id, Ahad (19/11), lectronic Banking (eBanking) memberikan banyak manfaat baik bagi nasabah, bank, dan otoritas.

Bagi nasabah, eBanking memberikan kenyamanan dan kemudahan bertransaksi secara bebas, tidak terbatas oleh waktu dan lokasi. Khusus untuk internet banking, layanannya dapat dinikmati oleh nasabah anytime, anywhere, dan by any device.

Faktor keamanan perlu mendapatkan perhatian yang cukup untuk meminimalkan potensi penyalahgunaan atau fraud melalui eBanking, salah satunya adalah Malware in the Browser dan Phishing.

Berikut ini tips yang dapat Anda ikuti untuk menghindari Malware dan Phishing.

Malware in the Browser (MIB)

MIB adalah teknik pembobolan rekening internet banking dengan memanfaatkan software jahat (malware) yang telah menginfeksi browser internet nasabah. Hal-hal yang dapat Anda lakukan untuk meminimalisir bahaya MIB antara lain:

Menggunakan komputer pribadi dan jaringan yang terpercaya untuk mengakses layanan internet banking. Sebaiknya menghindari penggunaan komputer publik, misalnya di warnet, dan/atau jaringan yang tidak terpercaya, misalnya wifi access point yang disediakan oleh kafe atau toko di pusat perbelanjaan.

Melengkapi komputer pribadi dengan anti virus yang terkini. Menghindari akses ke dan/atau mengunduh file dari alamat web yang tidak terpercaya. Mewaspadai permintaan informasi yang tidak wajar, misalnya permintaan untuk memasukkan kode token melalui layar pop up.

Segera menindaklanjuti dengan menghubungi call center resmi apabila terdapat notifikasi dari bank mengenai adanya aktivitas pada rekening sementara nasabah tidak pernah melakukan hal tersebut.

Baca juga: Malware Baru Serang Pengguna Android di Singapura, Kuras Rekening Rp112 Miliar

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News

Exit mobile version