Jelang “Kick Off” Sepak Bola Popda, Bintan Siapkan Lapangan Terbaik

Jelang "Kick Off" Sepak Bola Popda, Bintan Siapkan Lapangan Terbaik
Lapangan Sepak Bola Asyuran Gunung Lengkuas Km 20, Bintan, Kepri (Fpto: istimewa)

BINTAN – Perhelatan Pekan Olahraga Daerah (Popda) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di Kabupaten Bintan segera dimulai.

Jelang kick off atau tendangan awal pada 24 Juli mendatang, Bintan selaku tuan rumah telah menyiapkan venue terbaiknya.

Sejumlah venue utama untuk sembilan laga pertandingan pun telah disiapkan. Salah satu venue cabang sepakvbola. Lapangan Asyura Batu 20 ditunjuk sebagai lapangan terbaik untuk mendukung gelaran olahraga tersebut.

Koordinator Popda Provinsi Kepri, Andi Amri menjelaskan, sejumlah persiapan jelang pembukaan gelaran Popda Kepri di Bintan terus dilakukan. Salah satunya venue pertandingan sepakbola yang paling bergengsi. Jelang kick off, panitia penyelenggara terus memperbaiki sejumlah fasilitas yang tersedia.

“Pantauan kami minggu kemarin persiapan di Lapangan Gunung Lengkuas sudah bagus, semoga Kick Off yang dilangsungkan 24 Juli berjalan baik. Kita sudah tinjau lapangan lainnya namun sepakatnya di sini,” ujar Andi, Senin (18/07).

Andi merincikan dalam gelaran Popda Provinsi ini diikuti seluruh kabupaten dan kota di Kepri. Para kontingen terbaik dari perwakilan daerahnya masing-masing ini akan berlaga pada sembilan cabang olahraga, yakni Atletik, Renang, Bola Voli, Sepak Takraw, Pencak Silat, Tenis Lapangan, Bulu Tangkis, Bola Basket serta Sepak Bola.

“Sembilan cabang olahraga ini akan dimainkan selama tujuh hari di Bintan,” jelas Andi.

Baca juga: Tim Sepak Bola Wanita di Piala Idul Adha Cup I Tetap Semangat Bertanding Meski Hujan

Rencananya gelaran Popda dibuka di Lapangan Relief Antam Kijang pada Senin (25/07)  pukul 13.00 WIB. (*)