TANJUNGPINANG – Ekspedisi J&T Express Tanjungpinang, Kepulauan Riau, berikan diskon pengiriman 30 persen dengan 5 voucher untuk pelanggan yang menggunakan aplikasi J&T.
Nia, Karyawan J&T Express mengatakan, diskon 30 persen berlaku untuk semua jenis pengiriman dengan maksimal 5 jenis pengiriman setiap hari.
“Diskon bisa didapatkan untuk semua pengguna aplikasi, maksimal 5 voucher pengiriman setiap hari,” jelas Nia, ditemui di Counter J&T Express, di Jalan DI Panjaitan, Kilometer (km) 8, Tanjungpinang.
Selain itu, ia juga menyarankan bagi pengguna yang ingin memanfaatkan diskon, sebaiknya menggunakan fitur drop-off di aplikasi J&T atau pengantaran langsung ke counter, agar lebih fleksibel tanpa batasan waktu dan terhindar dari denda.
“Biasanya pada aplikasi ada dua pilihan, pickup dijemput kurir kerumah, drop-off pengantaran langsung ke counter. Saya sarankan pakai drop-off saja, supaya tidak kena denda kalau pengirim telat konfirmasi ke kurir dan lebih fleksibel juga,” tambahnya
Sementara itu, Rian salah satu pengguna J&T mengaku belum mengetahui diskon dan baru akan mencoba menggunakan aplikasi
“Saya belum tau, biasa kirim barang langsung ke counter saja. Tapi saya coba pakai aplikasi, lumayankan diskon 30 persen,” ucapnya.
Baca juga: Beli Mobil Suzuki Dapat Diskon Potongan Harga hingga Rp20 Juta