Kapolsek Tanjungpinang Timur Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai 2024

Kapolsek Tanjungpinang Timur
Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Sugiono, saat rapat koordinasi dengan Panwaslu dan stakeholder se-Kecamatan Tanjungpinang Timur. (Foto: Dok Polsek Tanjungpinang Timur)

TANJUNGPINANG – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tanjungpinang Timur, AKP Sugiono, mengajak masyarakat setempat menciptakan Pilkada 2024 dengan aman dan damai.

Hal itu disampaikan AKP Sugiono saat rapat koordinasi dengan Panwaslu dan stakeholder se-Kecamatan Tanjungpinang Timur di Hotel Pelangi, Jumat 13 September 2024.

“Mari kita jaga bersama wilayah Tanjungpinang Timur tetap kondusif selama Pilkada berlangsung,” kata Sugiono.

Ia juga mengajak masyarakat dalam mengawasi Pilkada 2024 untuk mencegah terjadinya pelanggaran dan kecurangan.

“Masyarakat tidak hanya menjadi pemilih, tetapi, juga berperan sebagai pengawas yang turut mengawal jalannya Pilkada 2024 agar berlangsung sesuai dengan ketentuan perundang-undangan,” katanya.

Dalam menciptakan situasi aman dan kondusif, kata Sugiono, pihaknya menggelar cooling system dan cipta kondisi guna mereduksi potensi kerawanan menjelang memasuki tahapan Pilkada 2024.

Baca juga: Kapolda Kepri Ajak Masyarakat Tanjungpinang Jaga Pilkada Damai

Ia mengimbau agar bersama-sama menciptakan suasana aman dan damai, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), tidak melakukan politik uang (money politics), serta tidak menyebarkan hoaks atau ujaran kebencian,

“Mari wujudkan Pilkada damai, bersama-sama menjaga stabilitas keamanan dengan menghindari berita hoaks, isu sara dan politik tidak sehat yang dapat memecah belah pada saat pelaksanaan Pilkada. Pilihan boleh beda namun kita tetap bersaudara,” ujarnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News