BATAM – Rotasi kepemimpinan di jajaran Polresta Barelang kembali berganti. Kapolresta Barelang, Kombes Pol H. Ompusunggu memimpin serah terima jabatan (Sertijab) Kabagpops dan Kasat Intelkam di Lobby Mapolresta Barelang, Sabtu 01 Februari 2025.
Jabatan Kabagops Polresta Barelang sebelumnya dijabat Kompol Zainal Abidin, kini beralih kepada AKP Yudi Kurniadi.
Sementara itu, posisi Kasat Intelkam yang sebelumnya dijabat Kompol Edi Buce kini diamanahkan kepada Kompol Yudiarta Rustam.
Rotasi jabatan itu berdasarkan surat telegram Kapolda Kepri Nomor: STR/20/I/KEP./2025 tertanggal 15 Januari 2025, yang menetapkan pergantian pejabat di lingkungan Polda Kepri.
Prosesi sertijab ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan berita acara serah terima jabatan, serta pakta integritas.
Kapolresta Barelang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu dalam sambutannya mengapresiasi kinerja pejabat lama yang dinilai telah menjalankan tugas dengan baik selama bertugas di Polresta Barelang.
Dia juga mengingatkan, agar pejabat baru segera beradaptasi dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.
“Selalu berbuat baik kepada masyarakat adalah salah satu amanah yang harus kita emban. Semoga setiap tindakan kita menjadi ibadah bagi kita semua,” ungkap dia mengakhiri wawancara.