Kemarin, Anggota DPRD Jadi Korban Pungli hingga Kejati Kepri Dilaporkan ke Jamwas

Anggota DPRD Batam Jadi Korban Pungli Parkir
Anggota DPRD Batam Udin P Sihaloho menjadi korban pungutan liar (Foto: Muhamad Islahuddin)

TANJUNGPINANG – Sejumlah informasi penting menghiasi berita seputar Kepulauan Riau (Kepri), Kamis (14/4), mulai dari anggota DPRD Batam jadi korban pungli, anak di bawah umur terlibat pencurian motor hingga Kejati Kepri dilaporkan ke Jamwas Kejagung RI.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:

1. Anggota DPRD Batam Jadi Korban Pungli Parkir

Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Batam, Kepulauan Riau, Udin P Sihaloho menjadi korban pungutan liar (pungli) parkir di pasar Mitra Raya 2 (M2), Kecamatan Batam Kota pada Kamis (14/04), sekira pukul 11.05 WIB.

“Sebelumnya 3 hari yang lalu di sini masih ada jukir [juru parkir] dari Dinas Perhubungan [Dishub]. Saya sudah 3 hari ini memang di sini, cuma hari ini tak ada yang ngutip, semalam juga,” kata Udin kepada ulasan.co.

Selengkapnya disini

2. Polsek Gunung Kijang Tangkap Dua Pencuri Motor, Satu Pelaku Masih di Bawah Umur

Kepolisian Sektor (Polsek) Gunung Kijang, Polres Bintan, Kepulauan Riau berhasil menangkap dua pelaku pencuri sepeda motor. Dua pelaku adalah inisial S dan WJ yang masih di bawah umur.

Kedua pelaku ini sebelumnya melakukan pencurian sepeda motor warga di wilayah Berakit dan Pasar Kawal. Selain itu, Polsek Gunung Kijang juga mengamankan tiga unit sepeda motor, yakni sepeda motor merek Yamaha Vega R, Yamaha Vega Z dan Honda Supra.

Selengkapnya disini

3. JPKP Laporkan Kejati Kepri ke Jamwas Kejagung RI

Jaringan Pengawas Kebijakan Pemerintah (JPKP) Kota Tanjungpinang melaporkan Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau (Kejati Kepri) ke Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas) Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI).

Ketua JPKP Tanjungpinang, Adiya Prama Rivaldi mengatakan, laporan itu sebagai bentuk kekecewaan terhadap kinerja Kejati Kepri.

Selengkapnya disini