Kisah Cendol Legenda Sejak Tahun 1964 Hingga Sekarang

Cendol legenda jadi salah satu menu favorit yang disajikan saat berbuka puasa. Cendol memang termasuk makanan yang menggugah selera. nah tapi disini ada yang berbeda, yaitu cendol Legenda yang beralamat di Jalan Akau Potong  Lembu. Cendol ini sudah menjadi Legendaris dan sudah tidak asing di mata warga Tanjungpinang. Bukan hanya terkenal namun rasanya yang bisa menggugah selera setiap pembeli.

salah satu warga yang enggan disebutamanya sempat mengungkapkan ” awal mula saya ke Tanjungpinang, cendol inilah yang pertama saya cari karena rasanya yang luar biasa nikmat, pertama saya beli saya disarankan oleh teman saya dan benar saja rasanya memang enak.”

soal harga memang agak berbeda, cendol ini dijual dengan harga Rp.13.000/ bungkus. Wajar saja karena rasanya dan nama yang sudah dikenal. “tapi masyarakat tidak menghiraukan harganya namun rasanya” ujar salah satu pembeli.

Dilihat dari sejak lamanya cendol ini berdiri tahun 1964 hingga sekarang wajar saja kalau banyak peminatnya. selain rasanya yang nikmat , pelayanannya cepat dan simple. Karena setiap pembeli yang sampai langsung ditanya mau berapa bungkus dan langsung diberi tanpa menunggu lama. itu hasil pantauan kami.

karena rasa dan pelayanan yang memuaskan sehingga cendol ini menjadi buah bibr prang. tak heran kalausetiap harinya cendol ini terjual   hingga ratusan bungkus. Apalagi pada bulan puasa ini sangat cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa.

Cendol yang beralamat di Akau Jalan Potong Lembu ini juga membuka cabang di Tepi Laut, hal ini dilakukan agar pembeli bisa memilih tempat yang strattegis umtuk mereka tuju dan mempermudah. seperti yang kita ketahui Akau merupakan tempat tempat puasat makanan, jadi sangat ramai pengunjung sehingga membuat jalan sempit, selain itu pihak penjual pun juga menerima pesanan sehingga tidak perlu antri lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *