Kodim 0315/Tanjungpinang Salurkan BLT Minyak Goreng untuk PKL di Bintan Timur

Personel Koramil 02 Bintan Timur saat mendata warga penerima BLT Minyak Goreng dari Pemerintah Pusat sebesar Rp300 ribu untuk per orangnya. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng untuk Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan.

Kodim 0315/Tanjungpinang, menyerahkan dana BLT minyak goreng tiap orangnya sebesar Rp300 ribu dari Pemerintah Pusat melalui jajaran Koramil.

Ada pun total penerima dana BLT minyak goreng tersebut berjumlah 1.654 orang, melalui Koramil 02 Bintan Timur, Kabupaten Bintan.

Danramil 02 Bintan Timur, Kapten Inf Aswandi mengatakan, dana BLT dibayar tunai kepada penerima yakni PKL.

Pembayaran dana BLT kepada penerima di rapel selama tiga bulan, maka jumlahnya menjadi Rp300 ribu.

Karena masyarakat menerima dana BLT minyak goreng sebesar Rp100 ribu per jiwa per bulan.

“Total ada 6.000 ribu jiwa se-Kabupaten Bintan yang menerima dana BLT minyak goreng. Khusus di wilayah Bintan Timur saja, sebanyak 1.654 jiwa yang terima dana BLT Rp300 ribu,” kata Kapten Inf Aswandi, disela penyerahan dana BLT minyak goreng di Kantor Koramil 02 Bintan Timur, Rabu (18/05).

Baca juga: Harga Ayam Potong Naik, Plt Bupati Bintan Panggil Satgas Pangan

Diharapkan, lanjut Aswandi, masyarakat yang memiliki usahanya terbantu dari dana BLT minyak goreng yang disalurkan oleh pemerintah.

Dalam kesempatan ini, Camat Bintan Timur, Muhammad Sofyan mengucapkan terima kasih kepada Mabes TNI melalui Kodim 0315/Tanjungpinang yang sudah peduli dan memperhatikan masyarakat Bintan Timur.

“Semoga bantuan ini dimanfaatkan untuk keperluan di keluarganya masing-masing,” harap Muhammad Sofyan.

Seorang pedagang kaki lima yang menerima dana BLT, Romiyana mengatakan, ia akan gunakan uang Rp300 ribu untuk menambah modal usaha miliknya.

“Semoga bantuan ini berkelanjutan,” harap Romiyana.

Sedangkan Wasiyah, seorang pedagang kaki lima lainnya menyampaikan, uang Rp300 ribu tersebut akan digunakannya untuk membeli minyak goreng.

Alasannya, karena ia sehari-hari menjual gorengan.

“Terima kasih pak, sudah bantu pedagang kecil seperti kami ini,” sebut dia.

Baca juga: Daging Sapi dan Kambing Terancam Kosong di Pulau Bintan