Kogabwilhan Bagikan 200 Paket Sembako untuk Warga Teluk Sebong

BINTAN – Keluarga besar Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I menggelar bakti sosial di Desa Teluk Sebong, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Kamis (22/6).

Bakti sosial tersebut merupakan rangkaian kegiatan komunikasi sosial itu dipimpin Aspotwil Kaskogabwilhan I, Laksma TNI Iwan Setiawan dan warga setempat antusias menyambut acara tersebut.

Mewakili Pangkogabwilhan I, Laksdya TNI Irvansyah, Laksma TNI Iwan Setiawan secara langsung membagikan ratusan paket sembako untuk warga setempat sebagai wujud kepedulian keluarga besar Kogabwilhan I terhadap masyarakat setempat yang membutuhkan.

“Semoga bantuan sosial ini bermanfaat dan membantu masyarakat di Desa Teluk Sebong ini,” ujar Iwan Setiawan.

Turut hadir Ketua IKKT PWA Cabang BS XI Kogabwilhan I, Yuanita Irvansyah beserta Pengurus IKKT PWA Cabang Kogabwilhan I.

Yuanita juga tampak kompak mengajak para pengurus untuk membagikan sejumlah paket sembako serta berkomunikasi, bersenda gurau dengan warga yang mereka sambangi.

“Kami mengucap syukur dan mendoakan kita semua sehat, rezeki dilancarkan,” imbuh Yuanita demikian.