Legislator Desak Pemkab Natuna Perbaiki Karet Fender Pelabuhan di Midai

Legislator Desak Pemkab Natuna Perbaiki Karet Fender Pelabuhan di Midai
Anggota DPRD Natuna Andes Putra saat memberikan pidato di salah satu acara. Foto : Istimewa

Natuna – Anggota DPRD Kabupaten Natuna Andes Putra menyoroti rusaknya karet fender di Pelabuhan Kecamatan Midai yang mengakibatkan KMP Bahtera Nusantara 01 gagal merapat menurunkan penumpang dan barang di wilayah itu pada Minggu, 4 Oktober 2021 lalu.

Andes mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna yakni Dinas Perhubungan (Dishub) agar segera memperbaiki demi kenyamanan dan keselamatan masyarakat setempat.

“Kita minta Dishub untuk segera menindaklanjuti hal ini, sebab ini untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat,” kata Andes saat dihubungi Ulasan, Minggu (10/10).

Baca juga: KMP Bahtera Nusantara Turunkan Penumpang di Tengah Laut

Andes menegaskan, jika tidak bisa diperbaiki dalam waktu dekat, pihak terkait harus mencari solusi lain. Mengingat, saat ini jadwal perjalanan kapal yang memasuki midai sudah mulai lancar.

“Untuk sementara gunakan dapra darurat, agar kapal bisa nyandar,” ungkapnya.

Mantan Ketua DPRD Kabupaten Natuna ini juga mengungkapkan, bahwa sebelumnya kejadian serupa pernah terjadi di beberapa tempat, dan hal itu bisa diselesaikan.

“Tidak hanya di Midai, di Serasam juga banyak yang hilang, tapi Serasan sudah dipasangi dapra darurat,” ujarnya.

Baca juga: Arif Resmikan Pelayaran Perdana Roro KMP Bahtera Nusantara 01

Selanjutnya, politisi PAN itu juga akan menghubungi Dishub Kabupaten Natuna untuk menanyakan terkait penyelesaian permasalahan tersebut. Ia mengaku tidak ingin nanti akan merugikan masyarakat.

“Kita akan koordinasikan ke pihak berwenang, agar permasalahan ini segera selesai. Soalnya kalau berlabuh di laut dan menurunkan penumpang di laut akan menambah pengeluaran masyarakat,” imbuhnya.

Andes berpesan kepada masyarakat yang sedang melakukan perjalanan untuk selalu berhati-hati, dan mengutamakan keselamatan.

“Semua itu ada prosedur dan teknisnya. Saya harap tetap bersabar, dan kita akan tetap kawal prosesnya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *