Mainan Lato-Lato di Tanjungpinang Laris Manis, Pedagang Raup Untung

Pipit, penjual mainan lato-lato di Tanjungpinang. (Foto:Ardiansyah Putra/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Viral melalui media sosial, penjualan Lato-Lato di Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau meningkat pesat hingga 70 persen.

Pipit Suryani, salah seorang pedagang mainan lato-lato di Tanjungpinang mengaku, penjualan lato-lato meningkat drastis sejak viral di media sosial.

Menurutnya, banyak anak-anak sekolah dasar hingga dewasa memainkan permainan tersebut.

“Mainan ini kan viral banget. Jadi penjualan juga meningkat,” ucap Pipit saat ditemui di Tokonya di Jalan Ahmad Yani, Senin (9/1).

Ia mengatakan, dirinya baru menjual mainan lato-lato di tokonya tersebut sejak tiga pekan lalu.

“Selama tiga minggu terakhir keuntungan itu kira 70 persen meningkat dari sebelumnya,” katanya.

Untuk harganya bermacam-macam, dari harga Rp15 ribu hingga Rp25 ribu per buahnya. “Pasaran masih diharga Rp15 ribu, tapi kalau yang glow in the dark harganya Rp25 ribu,” kata Pipit.

Sementara itu, Surya, salah seorang pembeli mengatakan, hendak membeli lato-lato untuk dirinya dan adiknya yang masih duduk dibangku kelas 5 SD.

Ia mengatakan, ada efek positif dengan adanya permainan tradiosional tersebut, yakni anak-anak terhindar dari gadget yang berlebihan.

“Saya beli juga untuk adik saya. Lumayan dengan adanya mainan kayak gini, anak-anak tidak terpaku pada hp,” pungkasnya.

Baca juga: UMKM Raup Untung Jutaan Rupiah Saat Bazar di Lapangan Pamedan