Menikmati Musim Panas dengan Membuat Es Krim

Menikmati Musim Panas dengan Membuat Es Krim
ilustrasi : canva

Tanjungpinang – Menikmati musim panas dengan membuat es krim adalah salah satu cara mengisi waktu luang untuk menyajikan makanan yang dapat disantap bersama keluarga. Nah, masih banyak yang kebingungan bagaimana cara buat es krim yang enak.

Bagi sobat ulasan yang ingin membuat es krim namun tidak tahu bagaimana caranya, kini tidak perlu khawatir. Pasalnya berikut ini akan disajikan cara membuat es krim dengan resep rumahan, yaitu es krim cokelat seperti dilansir dari haibunda.com

Bahan:
1/2 liter susu
3 butir telur ayam
1/4 gula pasir putih
2 sdm cokelat bubuk
Garam
Vanili

Baca Juga : UMKM Jayapura Sajikan Olahan Sagu Dalam Es Krim

Cara membuat:
Pertama pisahkan terlebih dahulu bagian dari kuning telur dengan putih telur.

Ambil bagian kuning telur terlebih dahulu, setelah itu campurkan dengan gula pasir.
Aduk menggunakan mixer, pastikan ia tercampur rata, mengembang, dan lembut.

Ambil bagian putih telur dan campurkan dengan vanili juga garam
Aduk kembali hingga merata dan halus.

Setelah itu, campurkan kedua adonan yang telah dibuat tadi.
Masak adonan es krim tersebut hingga mendidih. Pastikan Bunda terus mengaduknya selama proses memasak dilakukan.

Baca Juga : Mesan Makanan Lewat ShopeeFood, Ini Caranya

Larutkan bubuk cokelat dengan cairan susu.

Tambahkan ke dalam adonan yang telah matang dan mendidih.

Aduk kembali adonan tersebut hingga mengental.

Apabila telah matang, sobat dapat mengangkat dan mendinginkannya.
Untuk menjaga kualitas es krim agar tetap dingin, segera sobat masukkan ke dalam freezer.

Begitulah cara membuat eskrim, kalian dapat mengkreasikan eskrim dengan berbagai macam rasa dan warna. Selamat Mencoba.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *