Messi Bawa Argentina Perempat Final Lawan Belanda!

Kapten Timnas Argentina Messi. (foto:Ig_afaseleccion)

JAKARTA – Argentina berhasil mengalahkan Australia 2-1 dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Ahmad bin Ali Stadium, Minggu (4/12) dini hari WIB. Kemenangaj itu tentunya tidak terlepas dari peran Lionel Messi dan Julian Alvarez.

Dilansir dari Bolacom, hasil ini memastikan Tim Tango bakal melakoni duel klasik menghadapi Belanda di perempat-final. De Oranje sebelumnya lebih dahulu lolos berkat kemenangan 3-1 atas Amerika Serikat.

Duel Argentina dan Australia malam tadi, Lionel Messi mencetak gol lebih dulu di babak sistem gugur Piala Dunia. Peran bintang PSG itu sangat penting, sebagaimana kapten Argentina ini memecah kebuntuan dalam kemenangan 2-1 atas Australia.

Belanda Lumat Amerika

Berbeda dengan Belanda, tim oranye ini menjadi negara pertama yang memastikan diri lolos ke perempat-final Piala Dunia 2022.

Belanda berhasil mengalahkan Amerika Serikat pada babak 16 besar Piala Dunia 2022. Oranje menang dengan skor 3-1 di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Sabtu (3//12) malam WIB.

Babak pertama ditutup dengan keunggulan 2-0 buat Belanda. Memphis Depay mencetak gol pada menit kesepuluh disusul Daley Blind pada masa injury time.

Pada babak perempat-final, Belanda menunggu pemenang dari laga Argentina kontra Australia. Pertandingan perempat-final tersebut digelar pada Sabtu (10/12) dini hari WIB.