Mobil Suzuki Karimun Ditimpa Pohon di Tanjungpinang, Ada Ibu Hamil Penumpangnya

Pohon Timpa Mobil
Petugas saat mengevakuasi pohon tumbang di Jalan Engku Putri, Tanjungpinang, Kepulauan Riau. (Foto: Ardiansyah Putra)

TANJUNGPINANG – Satu unit mobil jenis Suzuki Karimun berwarna hitam bernomor polisi BP 1267 CT tertimpa pohon di Jalan Engku Putri, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Jumat (03/03) pagi.

Menurut kesaksian warga, dua orang korban berada dalam satu mobil. Salah satu penumpang mobil, ibu hamil turut menjadi korban dan syok setelah ditimpa pohon.

Efi, salah seorang warga yang melihat kejadian menuturkan, dua orang korban yang berada di dalam mobil merupalan suami istri dan sang istri sedang hamil besar.

“Iya tadi di dalam ada dua orang. Nah istrinya itu lagi hamil besar,” kata Efi di lokasi.

Menurutnya, korban sempat mengalami syok karena tertimpa pohon yang cukup besar.

“Tadi itu ada dua mobil, cuman yang satu tak ketimpa. Jadi yang ketimpa ni syok, lagi hamil besar juga kan,” ujarnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polresta Tanjungpinang, Kompol Reza Anugrah mengatakan, korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit.

“Informasi yang kita terima, korban mengalami syok dan langsung dibawa ke rumah sakit,” ucapnya.

Baca juga: Pohon Tumbang Timpa Mobil di Jalan Engku Putri Tanjungpinang

Sampai saat ini petugas gabungan masih mengevakuasi pohon dan mengalami kendala adanya kabel listrik yang tertimpa pohon. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News