Musim Durian Tiba, Pedagang di Bintan Jual Berbagai Jenis Durian

Lapak durian milik Mimik di Kabupaten Bintan.

Tanjungpinang, Ulasan.co – Musim durian tiba. Pedagang durian kini hadir di sepanjang jalan Gesek KM 20, Kabupaten Bintan.

Salah satu lapak durian milik Mimik, mengatakan durian yang dijualnya merupakan durian dari kebun Gesek dan Kawal.

“Durian ini datang dari Kebun Gesek dan kawal,” ujarnya, Jumat (26/6).

Sedangkan untuk jenis duriannya lanjut Mimik ada beberapa macam jenis, yaitu durian tembaga, musangking, udang merah, durian daun dan durian biasa. Namun, kali ini yang dijualnya hanya durian biasa dan durian tembaga yang memang khas kebun durian di Gesek dan Kawal.

“Banyak jenisnya ada durian tembaga, musangking, udang merah, durian daun dan durian biasa, hari ini jual yang durian biasa dulu,” ujarnya.

Untuk harganya sendiri Mimik mematok kisaran Rp30.000 — Rp40.000.

“Yang kecil bisa Rp30.000, yang besar Rp40.000 – Rp60.000,” ujarnya.

Mimik mengaku tidak hanya warga Bintan saja yang datang ke lapaknya untuk mencicipi durian. Bahkan, ada dari Batam yang hendak menuju Tanjungpinang atau pegawai kantoran yang mampir ke lapaknya untuk mencicipi durian.

“Bermacam-macam pengunjung yang datang ada pegawai kantoran, pengunjung yang melintas dari Trikora atau Batam yang hendak ke Tanjungpinang,” tutupnya.

Pewarta: Engesti

Editor: Redaksi