BATAM – Sebanyak 16.051 orang tinggalkan Batam sejak 20 Desember 2023 hingga 22 Desember 2023 siang melalui bandar udara (Bandara) Hang Nadim Batam, Kepri.
Penanggung Jawab Posko Nataru 2024 PT Bandara Internasional Batam (BIB), Erick Aditama mengatakan, sejak tiga hari terakhir, jumlah penumpang di bandara Hang Nadim Batam mulai mengalami kenaikan.
Dari data yang diterima, sebanyak 6.180 orang berangkat dari Hang Nadim Rabu, 20 Desember 2023. Keesokan harinya, Kamis, 21 Desember 2023 sebanyak 6.358 orang. Hari ini Jumat, 22 Desember 2023 sebanyak 3.513 hingga siang.
“Puncaknya diperkirakan mulai hari ini. Bisa mencapai 14 ribu orang melewati Hang Nadim, baik datang maupun berangkat,” kata Erick, Jumat, 22 Desember 2023.
Erick menambahkan, meskin jumlah penerbangan tak sebanyak tahun lalu, namun jumlah penumpang justru meningkat.
Pada Rabu 20 Desember lalu, terdapat 80 penerbangan, mengalami penurunan -12,1 persen dari waktu yang sama di tahun 2022, yakni sebanyak 90 penerbangan.
Namun jumlahnya penumpangnya meningkat 0,5 persen atau 12.148. Sedangkan tahun lalu jumlah penumpangnya 12.088 orang.
Pada Kamis 21 Desember 2023, terdapat 82 penerbangan dan mengalami penurunan -5,7 persen dari waktu yang sama di tahun 2022, yakni sebanyak 87 penerbangan.
Baca juga: Nataru – 420 Orang Mudik Gratis Bersama Pelni Tujuan Batam-Belawan
Sementara jumlahnya penumpangnya meningkat 15 persen, atau 12.310 orang. Sementara jumlah penumpang tahun lalu 10.703 orang.
“Untuk hari ini data terakhir di jam 10 malam. Besok baru bisa kita update,” kata dia.
Erick menambahkan, hari ini terdapat dua penerbangan tambahan dari maskapai Batik Air dan Garuda Indonesia dengan rute Batam-Jakarta.
Sementara itu, Direktur Utama PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah memperkirakan puncak arus penumpang Nataru 2024 terjadi pada akhir pekan ini dan pekan depan 29 Desember 2023.
“Kami perkirakan penumpang bisa terus bertambah selama periode Nataru mencapai 13 sampai 14 ribu orang. Puncaknya akhir pekan ini, lalu berlanjut 29 Desember pekan depan bersamaan dengan momen perayaan tahun baru 2024,” ujar Pikri.
PT BIB bersama maskapai penerbangan telah menjalin kerja sama dengan penambahan penerbangan ke beberapa rute seperti Jakarta, dan kota-kota lain.
“Sudah empat maskapai yang beroperasi melayani ekstra flight,” kata dia.