Nobar di KKR Tanjungpinang Pecah, Meski Timnas Indonesia Kalah

 

TANJUNGPINANG – Tim Garuda Muda Indonesia harus menelan pil pahit 0-1 saat bertemu Guinea lewat tendangan penalti. Meski kalah, pendukung timnas tetap semangat menyaksikan nonton bareng (nobar) di Kedai Kopi Rakyat (KKR) Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis 09 Mei 2024.

 

Sejak pukul 19.00 WIN para penonton mulai memenuhi KKR. Setiap meja pun tampak terisi penuh. Beberapa di antaranya pun membawa atribut Timnas Indonesia. Tak jarang pula sesekali nyanyian dan yel-yel terdengar di kedai kopi yang beralamat di Km. 8 atas itu.

 

Salah seorang pengunjung, Cahyo mengaku sering nonton bola di KKR tersebut. Terlebih pada beberapa waktu belakangan ini saat Timnas Indonesia bermain di Piala Asia U-23.

 

“Memang seringnya nobar di sini. Di pinggir jalan pula,” katanya.

 

KKR menjadi tempat nobar karena memiliki layar yang cukup besar. Selain itu, ramainya pengunjung juga menambah keseruan saat nobar.

 

“Saya sambil buat tugas juga. Sama teman-teman memang sukanya di sini,” tuturnya.

 

Pengunjung lainnya, Kiki juga mengungkapkan hal serupa. Bahkan ia mengaku sempat khawatir tidak dapat kursi untuk ikut nobar.

 

“Alhamdulillah. Tadi takut tak dapat kursi. Untungnya masih ada,” ucapnya.

 

Meskipun Indonesia kalah, Kiki merasa Timnas Indonesia telah memberikan yang terbaik.

 

“Semoga lain kali bisa lebih baik dan bawa Indonesia juara,” tambahnya.(*)