TANJUNGPINANG – Seorang warga Tanjungpinang, Suaib, melaporkan dugaan perselingkuhan melibatkan oknum anggota DPRD Kota Tanjungpinang ke Badan Kehormatan (BK) DPRD, Selasa 11 Februari 2025. Laporan ini diajukan guna menjaga marwah lembaga legislatif setempat.
“Pada hari ini saya secara resmi melaporkan dugaan perselingkuhan oknum anggota DPRD Kota Tanjungpinang berinisial D, yang telah menjadi viral dalam pemberitaan media online di Kota Tanjungpinang,” kata Suaib, pelapor.
Menurutnya, laporan ini dilayangkan karena isu tersebut sudah menjadi konsumsi publik, sehingga BK diharapkan dapat melakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk menjaga integritas dan kehormatan lembaga DPRD yang dapat tercoreng akibat tindakan yang bertentangan dengan sumpah dan janji jabatan anggota dewan.
“Walaupun kami tidak mengetahui identitas pasti oknum anggota DPRD yang dimaksud, karena hanya disebutkan inisial, namun karena pemberitaan ini menyebutkan DPRD Kota Tanjungpinang, kami berharap BK DPRD dapat melakukan investigasi mendalam,” ujar Suaib.
Untuk mendukung laporan tersebut, pelapor menyertakan bukti berupa tangkapan layar (screenshot) berita yang diterbitkan pada 11 Februari 2025 oleh salah satu media online.
“Sesuai dengan tata tertib yang berlaku di DPRD Kota Tanjungpinang, masalah ini layak untuk dilakukan pemeriksaan terhadap oknum yang disebutkan. Bahkan, jika isu ini sudah mencuat dalam pemberitaan, proses pemeriksaan dapat dilakukan. Kami hanya mendorong agar ini ditindaklanjuti,” tegasnya.
Baca juga:Â Ketua DPRD Tanjungpinang Silaturahmi dengan Organisasi Pers Perkuat Sinergi
Suaib juga berharap agar BK DPRD Kota Tanjungpinang dapat bertindak tegas dalam menjaga harkat dan martabat lembaga legislatif. Ia menegaskan bahwa apapun hasil pemeriksaan, BK harus transparan dan menjelaskan hasilnya kepada publik untuk menjaga marwah lembaga ini.
“Kami berharap hasil pemeriksaan ini dapat dipublikasikan. Kami mendorong BK untuk memeriksa oknum yang disebutkan dalam pemberitaan tersebut,” katanya mengakhiri. (*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News