Pangdam I BB Serahkan Bantuan ke Keluarga Wanita Ditemukan Tewas di Karimun

Wanita Tewas di Karimun
Ningsih, kakak kandung HA memperlihatkan foto adiknya semasa hidup usai kunjungan DanpomdamI BB. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Panglima Daerah Militer (Pangdam) I Bukit Barisan (BB), Mayjen TNI M Hasan dan Danpomdam I Kolonel CPM Zulkarnain memberikan bantuan kepada keluarga korban HA (31), wanita yang ditemukan tewas di rumahnya di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, Rabu 21 Februari 2024.

Bantuan diserahkan oleh Kolonel Zulkarnain di rumah orang tua korban, RT03/RW03, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Tebing.

Kakak kandung HA, Ningsih mengatakan, bantuan yang diberikan berupa sembako serta biaya pendidikan untuk anak korban.

“Ucapan bela sungkawa dan membantu biaya pendidikan,” kata Ningsih.

Saat ini keluarga masih menunggu kelanjutan penyelidikan yang dilakukan oleh aparat berwenang. Ningsih menyebutkan, Danpomdam I Bukit Barisan menyampaikan jika proses hukum tetap terus berjalan.

“Kata Pak Zulkarnain tetap melanjutkan tanpa ada membeda-bedakan, (tidak) pandang bulu. Kalau anggota salah, tetap diproses hukum,” sebut Ningsih.

Kepada Danpomdam, pihak keluarga juga meminta dipertemukan dengan teman laki-laki korban, yakni inisial P yang saat ini diamankan di Densubdenpom Tanjungbalai Karimun.

Diketahui P adalah seorang oknum anggota TNI dan orang terakhir yang bersama korban, sebelum ditemukan tewas.

“Kami minta izin juga sama Pak Zulkarnain untuk menemui yang bersangkutan. Katanya masih ditahan di Denpom Karimun,” ucap Ningsih.

Baca juga: Kematian Wanita di Karimun Masih Misteri, Polisi Tunggu Hasil Autopsi

Disebutkan Ningsih, pihak keluarga tetap meminta agar kasus tersebut diusut sampai tuntas.

“Motifnya apa? Kenapa yang bersangkutan bisa seperti ini? Sekarang tahapan masih di Polres. Menunggu hasil autopsi dan belum dilimpahkan,” sebut dia.

Kemudian Ningsih menepis jika adiknya dalam kondisi hamil saat ditemukan meninggal dunia.

“Almarhumah tidak datang bulan. Karena dia menstruasi,” ujar Ningsih. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News