Pasar Ramah Resmi Beroperasi, Rahma Ajak ASN Ramaikan Walau Cuma Beli Daun Sup

Pasar Ramah Resmi Beroperasi
Peresmian Pasar Puan Ramah di KM 7, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Tanjungpinang, Kepulauan Riau. (Foto: RIndu Sianipar)

TANJUNGPINANG Pasar Puan Ramah tempat relokasi pedagang Pasar Baru I dan II di KM 7, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, resmi beroperasi Jumat (23/09).

Sekitar 800 pedagang akan berjualan di pasar relokasi ini, saat peresmian pasar sejumlah lapak pedagang mulai terisi. “Alhamdulillah, hari ini pasar relokasi Puan Ramah secara resmi dibuka,” ujar Wali Kota Tanjungpinang Rahma.

Rahma mengatakan, proses pemindahan para pedagang memang tidak mudah. Ia menyampaikan, dipilihnya tempat ini sebagai relokasi pasar, mengingat lokasinya merupakan aset Pemerintah Kota Tanjungpinang berada di wilayah yang penduduknya terpadat dari empat kecamatan di Tanjungpinang.

“Saya berharap pasar ini akan ramai dan para pedagang dapat merawat dan menjaga fasilitas pasar yang ditempati,” katanya.

Selain mengajak masyarakat meramaikan pasar, Rahma juga mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Tanjungpinang untuk berbelanja di pasar tersebut.

“Saya ajak seluruh ASN Pemko Tanjungpinang pada Sabtu dan Minggu untuk berbelanja di pasar ini. Walau hanya belanja daun sup saja,” ujar Rahma.

Baca juga: Pengamat Soroti Empat Tahun Kepemimpinan Rahma, Kebijakan Masih Kamuflase

Revitalisasi Pasar Baru I dan II Tanjungpinang sudah mulai dilakukan Pemko Tanjungpinang. Kementerian PUPR menargetkan, revitalisasi pasar tersebut diperkirakan akan selesai pada Desember 2023.

“Kita tergetkan selesai bulan Desmber 2023,” kata Fasri Fahmi, perwakilan Kementerian PUPR yang juga hadir saat peresmian pasar ini. (*)