Pawai Obor Keliling Kampung Meriahkan Malam Takbiran di Tanjung Berlian

Pawai Obor
Pawai obor malam takbiran di Kelurahan Tanjung Berlian, Kecamatan Kundur Utara, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Berbagai tradisi dilakukan masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah. Salah satunya adalah pawai obor malam takbiran di Kelurahan Tanjung Berlian, Kecamatan Kundur Utara, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Selasa malam 9 April 2024.

Dalam perayaan tersebut, para murid TPA dan remaja Masjid Al Furqon Tanjung Berlian, keliling kampung dengan berjalan kaki.

Mereka membawa obor yang terbuat dari bambu sembari mengumandangkan takbir.

“Ini anak-anak yang ngaji di Masjid Al Furqon,” kata seorang pendamping pawai ke ulasan.co.

Pawai mendapatkan perhatian dari warga Tanjung Berlian. Tampak masyarakat berdiri di pinggir jalan menunggu para peserta pawai obor melintas.

Tradisi malam takbiran lainnya yang rutin digelar di Kabupaten Karimun adalah festival kendaraan hias.

Baca juga: Ribuan Warga Tanjungpinang Antusias Saksikan Pawai Takbir Keliling

Namun untuk festival ini hanya dilaksanakan di Pulau Karimun Besar saja.

Puluhan peserta yang terdiri dari kelompok masyarakat dan instansi menjadi peserta festival dengan berkeliling Pulau Karimun menggunakan mobil atau lori yang telah dihias sedemikian rupa.

Untuk festival kendaraan hias, Pemkab Karimun menyediakan hadiah dengan total nilai puluhan juta rupiah. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News