Pemprov Kepri Inventarisasi Kebutuhan Listrik Untuk Proyek Strategis

Gubernur Kepri
Gubernur Kepri Ansar Ahmad (Foto: Ardiansyah Putra)

TANJUNGPINANG – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Pemprov Kepri) akan menginvetarisasi kebutuhan listrik untuk proyek strategis di daerah itu.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengatakan, akan menginventarisasi kebutuhan listrik untuk proyek stategis yang akan dikerjakan.

“Kami akan inventarisasi dulu untuk kebutuhan (pembangunan) sirkuit F1, Bandara Busung, kemudian rencana rumah ASN,” kata Ansar di kantor PLN UP III Tanjungpinang, Kamis (14/04).

Ansar menyampaikan, setelah menemukan jumlah kebutuhan listrik yang diinginkan, kemudian disampaikan kepada PLN pusat.

“Nanti itu kami usulkan dulu ke PLN pusat,” ucapnya.

Baca juga: Mesin Rusak, PLN Natuna Lakukan Pemadaman Bergilir