KARIMUN – Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) mulai ramai pemudik H-7 Idulfitri, Sabtu (15/05).
Para pemudik tersebut pulang kampung lebih awal guna menghindari kepadatan penumpang.
Seorang pemudik tujuan Kabupaten Kampar, Riau, Ina mengatakan, tahun mudik lebih cepat.
“Saya dan keluarga tahun ini mudik agak cepat,” kata warga Kecamatan Tebing, Karimun.
Selain itu para calon penumpang juga rela mengantre tiket sejak pagi guna mengantisipasi habisnya tiket.
“Tadi pagi sudah beli tiket untuk berangkatnya sore nanti. Takut kehabisan tiket,” kata seorang penumpang tujuan Kota Batam, Koco.
Baca juga: Antisipasi Lonjakan Penumpang, Pelindo Karimun Tingkatkan Fasilitas Pelabuhan
Sebelumnya, Kepala KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun Jon Kenedy dalam Apel Kesiapan Pengamanan Angkutan Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah baru-baru ini menyebutkan, pada arus mudik 2023 ini diprediksi akan terjadi kenaikan penumpang sebesar 21 Persen.
“Kenaikan diprediksi sebesar 21 persen, dibandingkan tahun sebelumnya. Ini juga dipicu karena tidak ada lagi pembatasan, seperti tahun- tahun sebelumnya sebab Pandemi Covid-19,” kata Jon Kenedy.
Selain itu, Jon Kenedy juga menyebutkan, puncak Arus Mudik Lebaram Idul Fitri 2023 juga akan mulai terjadi H-7 hingga H-2 Lebaran Idul Fitri.
“Prediksi kenaikan H-7 sampai H-2. Kami juga sudah menyiapkan 44 Armada kapal untuk melayani penumpang di pelabuhan Karimun,” katanya. (*)
Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News