Pengungsi Asal Afghanistan Tabrak Tiga Motor di Bengkel Tanjungpinang

Pengungsi Asal Afghanistan Tabrak Tiga Motor di Bengkel Tanjungpinang
Novrian, pemilik bengkel 21 menunjukkan sepeda motor ditabrak seorang pengendara yang diduga seorang pengungsi. (Foto: Rindu Sianipar)

TANJUNGPINANG – Sepeda motor yang dikendarai pengungsi asal Afghanistan menabrak tiga sepeda motor yang terparkir di depan bengkel 21, Jalan Gatot Subroto Batu 5 Bawah, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Ahad (24/07).

“Yang nabrak ngakunya imigran Hotel Badra, namanya Husain kejadian sekitar pukul 03.00 dini hari,” kata pemilik bengkel, Novrian ditemui di bengkel miliknya, Senin (25/07).

Akibat kecelakaan tunggal itu, sambung Novrian, tiga unit sepeda motor yang sedang terparkir rusak berat. “Tiga motor yang ditabraknya, satu motor punya pelanggan bengkel, dan dua motor punya kami,” ujarnya.

Novrian menjelaskan, usai kejadian tersebut penabrak berjanji akan bertanggung jawab, dengan mengganti rugi kerusakan kendaraan yang ditabraknya. “Katanya mau bertanggung jawab untuk membayar ganti rugi pada sorenya,” katanya.

Namun, hingga Senin sore ini, pengungsi tersebut tidak kunjung datang. Saat dihubungi melalui ponselnya tidak mendapat respons.

“Kita coba hubungi lewat WA nya, tapi ceklist satu. Kalau untuk jumlah kerugian untuk tiga unit motor yang rusak sekitar Rp1,8 jutaan,” ujarnya.

Ditambahkan Novrian, saat itu Husain mengaku tidak membawa uang cukup untuk membayar ganti rugi hanya memberikan uang senilai Rp300 ribu.

“Sempat coba kami tahan motornya dan handphone sebagai jaminan. Tapi nggak jadi. Ia cuma tinggalkan uang Rp300 ribu saja,” ujar Novrian.

Novrian menyebut, si penabrak saat itu diduga sedang terpengaruh minuman beralkohol. “Jalan ini kan belokan, tapi saat itu, dia lurus saja, hingga nabrak tiga motor ini,” ujar Novrian.

Novrian menambahkan, sepeda motor yang dikendarai pengungsi tersebut, saat itu datang dari arah Batu 5 hendak menuju simpang Perla Batu 4.

Akan tetapi, saat melintas di ruas jalan yang berada di depan bengkel, sepeda motor tersebut ke luar jalur, hingga menabrak sepeda motor yang sedang terparkir di sana. “Saat itu, ia berkendara sendiri,” ujar Novrian.

Novrian menambahkan, dirinya berencana melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib. Ia berharap ada ganti rugi untuk tiga sepeda motor yang rusak.

Baca juga: Pengungsi Afghanistan Bantah Rusak Motor Warga saat Aksi Long March

Dihubungi terpisah, Kapolsek Bukit Bestari, Kompol Adi Sumardi membenarkan kejadian kecelakaan tersebut. Berdasarkan informasi yang diterimanya, kasus kecelakaan itu sudah ada perdamaian antara pemilik bengkel dan si pengendara.

“Katanya sudah damai. Coba langsung saja konfirmasi sama pemilik bengkelnya, soalnya LP nya juga belum ada,” ujar Adi. (*)