KARIMUN – Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2024 Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) dilaksanakan dengan upacara di Pesantren Al Himmah, Parit Lapis, Kecamatan Meral, Selasa 22 Oktober 2024.
Upacara dipimpin Pj Bupati Karimun Anwar Hasyim, dan diikuti ratusan santri dan pimpinan pondok pesantren dari berbagai kecamatan.
Dalam kegiatan itu turut hadir jajaran Forkopimda, pimpinan OPD dan pejabat Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Karimun.
Anwar Hasyim dalam amanatnya menyampaikan bahwa santri harus percaya diri. Santri adalah generasi penerus bangsa dan bisa menjadi apa saja jika terus berusaha.
“Santri harus percaya diri. Presiden dan pengusaha sukses kita berlatar belakang santri,” kata Anwar Hasyim.
Anwar berharap Hari Santri tahun 2024 dapat menjadi momentum memperkuat komitmen seluruh elemen, khususnya para santri dalam merengkuh masa depan dan mewujudkan cita-cita bangsa.
“Rengkuhlah masa depan dengan semangat dan ketekunan. Kuasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Teruslah berinovasi dan berkontribusi untuk meraih kegemilangan masa depan,” pesan Anwar Hasyim.
Hari Santri menurut Anwar Hasyim, bukanlah hanya milik santri dan pesantren saja. Akan tetapi juga milik semua golongan, dan seluruh elemen bangsa yang mencintai negaranya.
“Kepada seluruh masyarakat di Bumi Berazam apa pun latar belakangnya, untuk turut serta merayakan Hari Santri,” terangnya.