Personel Koarmada I Gotong Royong Bersihkan Masjid Al-Hikmah

Koarmada I
Personel Koarmada I membersihkan area Masjid Al-Hikmah, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau. (Foto: Meli Santia)

TANJUNGPINANG – Sebanyak 35 personel Perwira Bintara Tamtama Koarmada I menggelar kegiatan bersih-bersih di Masjid Al-Hikmah, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Selasa 21 Januari 2025.

Gotong royong ini juga dilakukan beberapa penjaga kantin dan juga orang yang biasanya bertugas membersihkan Masjid Al-Hikmah.

Mayor Laut (P), Provin Ariantoko mengatakan, agenda ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Natal tahun 2024.

“Kegiatan bersih-bersih di masjid oleh personel TNI AL ini adalah bentuk solidaritas antar umat beragama sekaligus meningkatkan kerukunan umat beragama di wilayah Tanjungpinang. Kegiatan bersih-bersih ini akan dituntaskan hari ini, jadi tidak sampai berhari-hari” kata Provid.

Di lokasi sama Mayor Laut (P), Johan Patrix Tuela mengatakan, secara keseluruhan terdapat 57 personel panitia Natal dari Koarmada I terjun ke lapangan membersihkan rumah ibadah. Selain itu ada beberapa personel dari potensi maritim dan Dinas Penerangan Koarmada I.

“Selain membersihkan Masjid Al-Hikmah, ada juga membersihkan Gereja Katholik Santo Maria Perawan, dan satu Vihara kecil yang ada di dompak sana” kata Patrix.

“Yang kami bersihkan di masjid ini meliputi mengumpulkan dan membersihkan sampah, mencabut rumput liar, mengelap kaca, menyapu, mengepel dan membersihkan halaman luar,” sambung Patrix.

Baca juga: Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang Dipasangi Kipas Angin Raksasa Buatan Jerman Rp98 Juta

Ia menjelaskan bahwa kegiatan membersihkan rumah ibadah merupakan agenda tahunan TNI Angkatan Laut.

“Jauh-jauh hari sebelumnya kami sudah konfirmasi pada pihak Dewan Kakmuran Masjid (DKM) kepada imam masjid juga dan pengurus masjid yang ada di sini melalui lisan dan tulisan (surat) lalu pihak pengurus masjid menyambut surat yang kami kirimkan dan mempersilahkan  kami melakukan gotong-royong ini” ujar Patrix menjelaskan.

Patrix mengatakan kegiatan bersih-bersih rumah ibadah akan terus dilakukan sampai 23 Februari 2025. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News