Pertemuan Bilateral Kepala BP Batam dan Menteri Besar Johor Bahas Sejumlah Kerja Sama

BP Batam
Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi menggelar pertemuan bilateral dengan Menteri Besar Johor, Malaysia Yang Amat Berhormat (YAB) Dato' Onn Hafiz Ghazi. (Foto: Randi Riezky K)

BATAM – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi menggelar pertemuan bilateral dengan Menteri Besar Johor, Malaysia Yang Amat Berhormat (YAB) Dato’ Onn Hafiz Ghazi di kantor BP Batam, Batam Center, Sabtu 25 Mei 2024.

Dalam pertemuan itu kedua pihak turut membahas terkait rencana pembukaan jalur kapal RoRo Batam-Johor Bahru, Malaysia.

Pertemuan itu merupakan salah satu dari rangkaian agenda kunjungan Menteri Besar Johor ke Kepulauan Riau (Kepri), setelah sehari sebelumnya Menteri Besar Johor mengunjungi Kota Tanjungpinang.

Dalam pertemuan bersama Kepala BP Batam, YAB Dato’ Onn mengatakan, kunjungannya tersebut dalam rangka mempererat hubungan bilateral antara Batam dan Johor dari segi ekonomi, pariwisata dan konektivitas antar dua wilayah.

“Kami juga mengundang Pemerintah Kota Batam untuk melakukan ‘lawatan’ (kunjungan) ke Johor supaya apa yang dibahas hari ini dapat diteruskan,” ungkapnya.

Dikesempatan yang sama, Rudi berharap kehadiran Menteri Besar Johor dapat berimbas kepada investasi dan mempermudah segala urusan kerja sama antara Batam dan Johor.

“Apa yang dibahas bersama Menteri Besar Johor akan kami upayakan untuk diwujudkan. Kita juga butuh cara pandang beliau,” ujar Rudi.

Selain itu, Rudi juga membahas terkait rencana dua daerah untuk membuka jalur kapal RoRo rute Batam-Malaysia yang bertujuan untuk mempermudah konektivitas tiga negara, Malaysia, Indonesia dan Singapura.

“Kita bisa bayang kan bagaimana dampaknya kepada ekonomi jika jalur itu dibuka,” ujarnya.

Baca juga: Kepala BP Batam Ajak Menteri Besar Johor Tinjau Rencana Pelabuhan Kapal RoRo Batam-Johor

Selanjutnya juga dilakukan pembahasan single pemeriksaan omigrasi dan peninjauan standar kapal di dua pelabuhan Batam dan Johor dengan tujuan meningkatkan pariwisata. Kemudian terkait kerja sama antar rumah sakit untuk meningkatkan standar medis, khususnya di Kota Batam.

“Intinya pertemuan ini untuk meningkatkan hubungan baik antara Batam dan Johor,” kata Rudi. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News