Presiden Jokowi Tiba di Pulau Bintan, Warga Rela Berpanas-panasan Menyambutnya

Presiden Jokowi Tiba di Pulau Bintan, Warga Rela Berpanas-panasan Menyambutnya

Tanjungpinang, Ulasan.co – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi akhirnya tiba di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) menggunakan pesawat Kepresidenan, Rabu (19/5/2021) sekira pukul 13.30 WIB.

Setibanya di Tanjungpinang, mobil Presiden Jokowi pun langsung menuju lokasi kegiatan vaksinasi di PT BIIE Lobam, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Kabupaten Bintan. Dengan pengawalan ketat rombongan presiden berangkat sekira pukul 14.03 WIB.

Dengan kedatangan Presiden Jokowi ini disambut antusias oleh masyarakat sepanjang jalan Bandara RHF Tanjungpinang. Terpantau, mulai dari anak-anak hingga kakek nenek turut menyambut kedatangan presiden di Pulau Bintan. Sebab, Presiden Jokowi baru pertama ini melakukan kunjungan ke Pulau Bintan.

Dalam perjalanannya menuju kegiatan vaksinasi di Lobam, Presiden Jokowi juga menyapa warganya. Tak lupa pula, orang nomor satu di Indonesia ini memberikan bingkisan kepada masyarakat yang ingin berjumpa dengan presiden.

Kedatangan presiden diharapkan berdampak baik kepada masyarakat Kepri, khususnya Kota Tanjungpinang dan Bintan.

Jembatan Babin Dibangun

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Jumaga Nadeak berharap proyek pembangunan Jembatan Batam-Bintan (Babin) segera dibangun. Harapan itu diutarakannya terkait kedatangan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Pulau Bintan, Rabu (19/5/2021).

Jumaga Nadeak mengatakan, dengan kunjungan Presiden Jokowi ke Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Menurut dia, kehadiran presiden salah satu bentuk kedekatan terhadap rakyatnya.

“Dengan hadirnya Presiden Jokowi di Pulau Bintan, kami harap pembangunan Jembatan Babin ini segera direalisasikan,” kata Jumaga, Rabu siang.

Selain menaruh harapan pada pembangunan Jembatan Babin, Jumaga juga berharap penanganan COVID-19 di Kepri diperkuat. Salah satunya dengan mempercepat kegiatan vaksinasi kepada masyarakat. Mengingat kasus COVID-19 di Kepri dalam sebulan terakhir terus melonjak.

“Kami harap juga soal penanganan COVID-19 ini, karena penanganan COVID-19 salah satu tujuan Presiden datang ke sini,” ujarnya.

TNI-Polri Siaga

Sejumlah warga kena usir petugas di kawasan steril Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang.

Pantauan Ulasan.co, sejumlah prajurit TNI-Polri di seputaran kawasan bandara telah siaga dilengkapi dengan senjata.

Bahkan mobil untuk Presiden Jokowi telah parkir di depan ruang VVIP Bandara RHF, serta sejumlah mobil rombongan presiden.

Selain itu, Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) telah berada di Bandara RHF menunggu kedatangan Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi diagendakan tiba siang ini di Bandara RHF dari Provinsi Riau. Selanjutnya, presiden akan meninjau kegiatan vaksinasi di PT BIIE, Lobam, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Kabupaten Bintan.

Setelah kunjungan di sana, Presiden Jokowi akan rapat dengan pejabat Provinsi Kepri di Gedung Daerah Tanjungpinang. (m bunga ashab)