PT AMNT Gelar Kelas Jurnalisme Digital

PT AMNT Gelar Kelas Jurnalisme Digital
Instruktur dari Lembaga Pendidikan Jurnalistik Antara (LPJA), Maria Dian Andriana. (Foto: Antara)

Mataram – PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT) gelar kelas jurnalisme digital di Hotel Lombok Holiday Senggigi, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (25/11), dapat apresiasi dari Lembaga Pendidikan Jurnalistik Antara (LPJA).

Maria Dian Andriana, instruktur Lembaga Pendidikan Jurnalistik Antara sangat menghargai kepedulian yang dilakukan perusahaan PT AMNT dalam mengembangkan dan meningkatkan kapasitas wartawan yang ada di Kabupaten Sumbawa Barat.

“Ini sebuah kemewahan untuk rekan-rekan jurnalis, karena tidak semua perusahaan memberikan fasilitas seperti ini,” ujarnya, usai memberikan materi di Kelas Jurnalisme Digital yang dilaksanakan oleh PT AMNT menggandeng LKBN Antara Biro NTB.

Ia berharap semoga ke depan kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan, sehingga menjadi motivasi yang sangat baik bagi para jurnalis.

“Apalagi jika ada lomba karya jurnalistik yang akan dilaksanakan oleh PT AMNT ke depan, itu sangat bagus,” terangnya.

Menurut Maria, pelatihan seperti ini sangat bermanfaat bagi para peserta, melihat tren di lapangan banyak sekali kemampuan menulis atau narasi yang kurang dan tidak tepat.

Ia mengajak peserta untuk lebih jeli dan kreatif dalam menulis, tidak mengutip secara langsung apa yang dikatakan narasumber tetapi berupaya menggali lebih dalam lagi.

Baca Juga : 

Puluhan Mahasiswa UMRAH Magang Jurnalistik di Ulasan Network

“Ini bagus, banyak sekali peserta yang ingin mengetahui peran dewan pers dan ingin tau cara menulis dan menentukan anggle yang lebih baik,” katanya.

Kelas Jurnalisme Digital diikuti sejumlah wartawan dari Kabupaten Sumbawa Barat dan dibuka secara langsung oleh Head Of Corporation Comunication PT AMNT, Kartika Oktaviana melalui Zoom dan dihadiri oleh Ketua PWI NTB, Kepala Biro Antara NTB, dan Manager LPJA.

Sebelumnya, Head Of Corporation Comunication PT AMNT, Kartika Oktaviana melalui Zoom mengatakan bahwa kegiatan Digital Class Journalism adalah sebuah kepedulian dari PT AMNT kepada para jurnalis di lingkar tambang untuk mengimbangi perkembangan dunia digital.

“Kelas ini dapat meningkatkan kapasitas para jurnalis, karena peran mereka sangat penting di tengah-tengah masyarakat,” ucap Kartika.

Harapannya, semoga ini dapat bermanfaat dan peserta dapat menggunakan kesempatan ini dengan baik, karena para pematerinya didatangkan dari LPJA LKBN Antara di Jakarta.

Baca Juga :

Menkominfo: Tiga Tanggungjawab Pers Dimasa Pandemi

Salah satu peserta Kelas Jurnalisme Digital yang juga Ketua PWI KSB, Khairil W Zakaria, mewakili peserta lainnya mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas pelatihan jurnalistik yang diberikan oleh PT AMNT dan LKBN Antara.

“Semoga ini bisa memberikan manfaat bagi wartawan dan masyarakat di lingkar tambang,” ujarnya.

Ia juga berterima kasih kepada para instruktur dari LPJA LKBN Antara yang telah datang memberikan ilmu yang sangat bermanfaat.

Di era digital dan perkembangan teknologi seperti saat ini, tambah dia, wartawan harus menimba ilmu dan mengembangkan diri, jika tidak maka akan tenggelam.

Ia juga menyebutkan bahwa UKW saja tidak cukup bagi teman-teman wartawan, Kelas Jurnalisme Digital seperti ini yang sangat dibutuhkan wartawan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *