Puluhan Pesepeda Ikut Turnamen Balap Criterium Race 2022 di Pulau Dompak

Puluhan Pesepeda Ikut Turnamen Balap Criterium Race 2022 di Pulau Dompak
Peserta balap sepeda mengambil start yang digelar ISSI Tanjungpinang di kawasan Dompak, Kota Tanjungpinang, pada Sabtu (06/08). (Foto: Rindu Sianipar)

TANJUNGPINANG – Puluhan pesepeda ikut turnamen Criterium Race 2022 yang digelarĀ  di Pulau Dompak, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Sabtu (06/08).

Turnamen ini dimotori Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Tanjungpinang dan berhasil mengajak para komunitas sepeda dari berbagai luar Ibukota.

Ketua ISSI Kota Tanjungpinang, Yusmin Lius mengatakan, ajang ini merupakan pertama kalinya digelar pasca pandemi COVID-19. Pria yang akrab disapa Aon ini memaparkan para peserta yang ikut dalam kompetisi tersebut dibagi dalam beberapa kelas yakni MTB Men Open, Road Bike Men Open, Road Bike Under 21. Lintasan yang digunakan mampu 2.6 Kilometer di sepanjang Pulau Dompak.

“Race ini, untuk yang pertama kali diselenggarakan pasca pandemi. Peserta yang ikut akan melintasi jalan sepanjang 2.6 Kilometer,” ujar Aon kepada wartawan disela-sela acara.

Turnamen yang dikuti 70 peserta ini rencana berlangsung mulai Sabtu (06/08) dan Minggu (06/08) sore. Khusus pada minggu, panitia juga merencanakan menggelar Fun Bike.

“Rencana akan berlangsung sampai besok dan diakhiri fun bike bareng bersama peserta dari Kabupaten/kota lainnya,” tambahnya.

Para peserta turnamen ini tidak hanya dari Tanjungpinang melainkan juga turut hadir perwakilan dari Batam, Karimun dan Bintan. Nantinya para peserta akan melakukan 10 hingga 15 kali putaran.

“Balapan ini para peserta akan melewati lintasan 10 hingga 15 kali putaran,” ucap Aon didampingi Edwin, Ketua Bidang Usaha ISSI Tanjungpinang.

Kegiatan tersebut selain fun bike juga salah satu langkah persiapan menjelang seleksi atlet Porprov Kepri tahun 2022.

“Turnamen ini selain pembinaan serta menjaring bibit-bibit atlet juga sebagai seleksi langsung jelang Porprov 2022 November mendatang,” ujarnya.

Baca juga: 14 Tahun Puasa Podium, PRSI Tanjungpinang Cetak Sejarah di Popda 2022

Aon mengatakan, selain turnamen balap sepeda yang memperebutkan piala ISSI Tanjungpinang, pihaknya juga menggelar sejumlah kegiatan seperti workshop photografy dan Talk Show, Fun Bike. Para peserta asal Batam Wagirin mengaku antusias terhadap turnamen Criterium Race 2022 tersebut, pihaknya berharap terus ada dan berkelanjutan.

“Kami dari Badaker ISSI Batam, sangat mendukung kegiatan seperti ini. Kita berharap terus berkelanjutan, ke depannya,” tukas Wagirin. (*)