TANJUNGPINANG – Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kota Tanjungpinang dalam membangkitkan ekonomi kerakyatan, Koperasi Jasa Berbenah Sejahtera Bersama resmi membuka Pusat Bazar UMKM di Ganet Square.
Ganet Square yang berlokasi di Jalan Bandara Raja Haji Fisabilillah, diharapkan menjadi pusat kuliner bagi masyarakat Tanjungpinang Timur.
“Alhamdulillah, hari ini secara resmi kita buka Ganet Square. Semoga ke depan bisa menjadi pusat usaha kuliner bagi pelaku UMKM,” ujar Ketua Koperasi Jasa Berbenah Sejahtera Bersama, Sony Chaniago, Jumat 28 Februari 2025.
Sony menjelaskan bahwa Ganet Square Berbenah ini terwujud berkat kerja sama antara Koperasi BSB dan Ganet Square.
Di tempat yang sama, Ketua Panitia Pelaksana Ganet Square Berbenah, Ahmad Faisal, menambahkan bahwa kehadiran pusat UMKM ini menjadi harapan baru bagi para pelaku usaha. Berbeda dari bazar yang hanya buka pada akhir pekan, Ganet Square Berbenah beroperasi setiap hari.
“Ini akan menjadi pusat usaha UMKM permanen dengan harga terjangkau serta fasilitas yang lengkap,” jelasnya.
Baca juga: Ramaikan Bazar Ramadan Street Food Bintan Centre, Pelaku UMKM Bisa Daftar Segera
Panitia juga telah menyiapkan berbagai program kegiatan, termasuk perlombaan, pertunjukan seni, dan berbagai acara lainnya.
“Untuk tahap awal ini, kami menyediakan stand dengan harga promo Rp750 ribu per bulan. Selain itu, kami juga akan menyusun berbagai agenda kegiatan dan hiburan guna menarik minat pengunjung,” tambahnya.
Pengawas Koperasi Jasa Berbenah Sejahtera Bersama, Asep Nana Suryana, mengapresiasi kerja sama antara Koperasi BSB dan Ganet Square Berbenah.
“Ini merupakan salah satu program koperasi dalam membina UMKM di Tanjungpinang. Semoga ke depan semakin banyak kegiatan koperasi yang dapat menggerakkan perekonomian masyarakat, khususnya para pelaku UMKM,” ucapnya.
Selain itu, pada bulan Ramadan, Koperasi BSB juga akan mengelola Kampoeng Ramadhan Berbenah di Pamedan Ahmad Yani, Tanjungpinang.
“Saat ini pemasangan tenda di Pamedan sedang dalam tahap pengerjaan. Mudah-mudahan bisa selesai sesuai target. Nantinya, lokasi ini juga akan menjadi pusat pergerakan ekonomi masyarakat, sekaligus sarana sosialisasi dan promosi produk UMKM,” ujarnya. (*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News