Ratusan Peserta Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota se-Kepri Jalani Tes Tertulis dan Psikologi di Batam

Sumardin
ketua Timsel KPU Kabupaten/Kota se-Kepri, Sumardin. (Foto: Suhardi)

BATAM – Ratusan peserta calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten/Kota se-Kepulauan Riau (Kepri) periode 2023-2028 akan menjalani tes tertulis di Kota Batam, Kamis (30/03).

“Hari ini tes tertulis di Universitas Internasional Batam (UIB). Mulai pukul 09.00 WIB,” kata Ketua Tim Seleksi (Timsel), Sumardin.

Ia menjelaskan, tes tertulis akan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama pukul 09.00 WIB s.d. selesai. Kemudian sesi kedua pada pukul 14.00 WIB s.d. selesai. Sedangkan untuk tes psikologi, akan diumumkan nanti.

“Jadwal tes dibagi per daerah. Di Harris Hotel baru tes psikologi,” tuturnya.

Untuk sesi pertama, akan berisi oleh peserta dari Kabupaten Bintan, Kabupaten Karimun, Kabupaten Kepulauan Anambas, dan Kabupaten Lingga. Sementara sesi kedua akan diisi Kabupaten Natuna, Kota Batam, dan Kota Tanjungpinang.

Baca juga: Ratusan Peserta Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota se-Kepri Lolos Administrasi

Sebelumnya, Timsel KPU telah mengumumkan ratusan nama peserta calon anggota KPU yang lolos seleksi administrasi pada Senin (27/03) kemarin.

“Karena yang diajukan ke pusat itukan hanya dua kali kebutuhan saja. Misalnya Kota Batam yang jumlah pelamarnya puluhan diambil hanya 20 peserta, begitupun Anambas meskipun jumlah pendaftarnya hanya belasan yang kita ambil hanya 10 peserta saja,” terangnya. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News